Jelang Liga 1, Komitmen Taat Protokol Kesehatan Diuji

Rabu, 19 Agustus 2020 - 14:35 WIB
loading...
Jelang Liga 1, Komitmen...
Bambang Pamungkas. Foto/Persija
A A A
JAKARTA - Protokol kesehatan menjadi isu paling krusial di tengah upaya kembali menggulirkan Kompetisi Liga 1 pada Oktober mendatang. Tim-tim wajib memastikan seluruh pemain dan ofisial clear dari infeksi Covid-19 untuk meminimalisasi penularan jika musim 2020 kembali berlanjut.

Operator Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (LIB), sudah mengumumkan jadwal kick-off lanjutan musim 2020 pada 1 Oktober mendatang. Kompetisi yang nantinya akan dipusatkan di Pulau Jawa ini akan digelar tanpa penonton dan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Hal ini dilakukan untuk meminimalisasi potensi penularan virus korona selama kompetisi berlangsung. Apalagi, sepak bola merupakan permainan dengan intensitas kontak fisik antarpermain yang sangat tinggi sehingga dinilai rawan. (Baca: Satu Persatu Pelatih Asing Pergi, Siapa Menyusul Tavares?)

Karena itu, tim-tim dituntut memastikan seluruh pemain serta ofisial dalam kondisi bugar dan tidak terinfeksi virus korona sebelum terlibat dalam kompetisi. Protokol kesehatan ketat wajib diterapkan untuk memastikan pemain tidak melakukan kontak erat selain dengan rekan timnya.

Komitmen untuk mematuhi protokol kesehatan ini akan menjadi ujian pertama bagi tim-tim selama masa persiapan jelang kompetisi. Saat ini, sejumlah tim sudah melakukan ancang-ancang seperti Persija Jakarta, Borneo FC, dan Madura United. Sejak kemarin, ketiga tim tersebut diketahui sudah mulai menyiapkan pemainnya untuk kembali berlatih.

Namun, sebelum kembali berkumpul, seluruh pemain menjalani rapid test dan swab test untuk pengujian infeksi Covid-19. Pemain dan ofisial Persija misalnya menjalani pemeriksaan di Mes PS Angkatan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, kemarin.

Pemeriksaan kesehatan ini menjadi agenda wajib seluruh pemain dan ofisial Macan Kemayoran sebelum kembali berkumpul. Dokter Tim Persija Donny Kurniawan menegaskan, rapid test dan swab test untuk memastikan seluruh pemain siap untuk kembali berlatih. (Baca juga:

Tidak hanya dipastikan sehat, seluruh pemain dan ofisial juga mendapatkan sosialisasi terkait Covid-19 untuk menyatukan persepsi agar tidak terjadi penularan selama kompetisi berlangsung.

“Kita menjalankan protokol kesehatan yang pemerintah berikan. Hari ini kita melakukan swab test untuk memastikan ketika tim kembali berlatih dalam kondisi yang aman. Fasilitas juga sudah kita lengkapi sesuai protokol yang berlaku,” ujarnya.

Dalam latihan nanti, kubu Macan Kemayoran juga akan menetapkan protokol kesehatan. Selain menerapkan aturan antarpemain, Persija juga memastikan jika latihan akan digelar tertutup dari penonton dan awak media. Hal ini dilakukan untuk memastikan pemain dan ofisial tidak melakukan kontak dengan pihak luar selama menjalani latihan. (Baca juga: Dipakai Jokowi, Sepeda Lipat Kreuz Banjir Orderan hingga 2023)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
5 Fokus Tugas Jordi...
5 Fokus Tugas Jordi Cruyff setelah Diperkenalkan Jadi Penasihat Teknis PSSI
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Timnas Mini Soccer Indonesia...
Timnas Mini Soccer Indonesia Lolos ke Final Piala Asia 2025, Tantang Iran di Laga Puncak
Stadion Kanjuruhan Segera...
Stadion Kanjuruhan Segera Diresmikan Presiden Prabowo
Jan Olde Riekerink:...
Jan Olde Riekerink: Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya Pantas Kembali ke Timnas Indonesia!
Stadion Patriot Banjir,...
Stadion Patriot Banjir, Duel Persija vs PSIS Semarang Ditunda
7 Pemain Sepak Bola...
7 Pemain Sepak Bola Eropa yang Berpuasa saat Bertanding di Bulan Suci Ramadan
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Rekomendasi
Profil dan Biodata Adrian...
Profil dan Biodata Adrian Maulana, Artis yang Banting Setir Jadi Ahli Finansial
Khawatir Kim Soo Hyun...
Khawatir Kim Soo Hyun Bunuh Diri, Ibu Kim Sae Ron Tak Akan Merilis Foto Mesra Lainnya
Ifan Seventeen Tegaskan...
Ifan Seventeen Tegaskan Keseriusannya Pimpin PT PFN: Amanah Besar
Berita Terkini
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
7 menit yang lalu
George Kambosos Kalahkan...
George Kambosos Kalahkan Daud Yordan jika Mau Tantang Juara IBF
1 jam yang lalu
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
3 jam yang lalu
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
6 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
10 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
11 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Salat Tarawih...
5 Manfaat Salat Tarawih bagi Kesehatan yang Harus Diketahui
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved