Debut Menang TKO, Oleksandr Usyk Mau Sabuk WBO Ruiz Jr Atau Joshua

Minggu, 13 Oktober 2019 - 14:14 WIB
Debut Menang TKO, Oleksandr Usyk Mau Sabuk WBO Ruiz Jr Atau Joshua
Debut Menang TKO, Oleksandr Usyk Mau Sabuk WBO Ruiz Jr Atau Joshua
A A A
CHICAGO - Oleksandr Usyk siap menantang Anthony Joshua atau Andy Ruiz Jr untuk perebutan sabuk Kelas Berat WBO tahun depan setelah sukses debut di Kelas Berat. Usyk yang merupakan penantang wajib di Kelas Berat WBO dinilai layak menantang Ruiz Jr atau Joshua. Dalam debutnya, Usyk menghentikan Chazz Witherspoon di ronde 7 dalam duel di Wintrust, Chicago, Amerika Serikat, Minggu (13710) WIB.

Ruiz Jr akan mempertahankan sabuk juara IBF, WBA dan WBO dalam duel ulang dengan Joshua di Arab pada 7 Desember mendatang. Pemenang duel ulang ini wajib menghadapi Usyk tahun depan untuk perebutan sabuk WBO.

"Saya siap untuk melawan mereka, "kata Usyk setelah mengalahkan Witherspoon. "Jika mereka akan (menawarkan) itu kepadaku, tentu saja aku akan mengambilnya,"lanjut petinju 32 tahun asal Ukraina tersebut.

Usyk, yang merupakan juara kelas penjelajah yang tak terbantahkan dan pemenang World Super Boxing Series tahun lalu, sebelumnya mengatakan kepada Sky Sports bahwa pertarungan mimpinya adalah melawan Joshua di Stadion Wembley.

Promotor Eddie Hearn menyambut sinyal pertarungan Usyk dengan Joshua. Minggu lalu, dia mengungkapkan Joshua senang dengan kehadiran Usyk di Kelas Berat. "Joshua sangat senang ketika kami menandatangani kontrak dengan Usyk, dia sangat senang melihatnya di divisi kelas berat,"ungkap Hearn. "Joshua sering melihat Usyk di amatir dan dia tidak pernah takut untuk bertarung dengan siapa pun."

Hearn mengatakan minggu lalu tentang Usyk: "Dia akan memperjuangkan gelar kelas berat dunia dalam pertarungan berikutnya, jika dia mengalahkan (Witherspoon) . Dia ingin melompat lurus. Dia pikir dia bisa mengalahkan semua orang."
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7441 seconds (0.1#10.140)