Begini Awal Perseteruan Panas Youtuber KSI vs Logan Paul

Selasa, 05 November 2019 - 08:25 WIB
Begini Awal Perseteruan Panas Youtuber KSI vs Logan Paul
Begini Awal Perseteruan Panas Youtuber KSI vs Logan Paul
A A A
LOS ANGELES - Dua youtuber; KSI vs Logan Paul, terlibat perseteruan yang berujung ke pertarungan di ring tinju. Tidak hanya sekali, tapi KSI vs Logan Paul, akan menjalani duel ulang akhir pekan ini di Los Angeles, Amerika Serikat.

Menjelang pertandingan ulang KSI dengan Logan Paul di Los Angeles, kami telah menelusuri kembali alasan mengapa bintang YouTube itu terlibat dalam persaingan sengit.

Apa yang memicu perang kata-kata?

Begini Awal Perseteruan Panas Youtuber KSI vs Logan Paul


Pada bulan Februari 2018, KSI mengalahkan sesama petinju Inggris, Joe Weller dalam pertandingan tinju YouTube dan kemudian langsung mengeluarkan tantangan verbal kepada Logan dan adiknya Jake. "Jika ada YouTuber menginginkannya, kamu bisa mendapatkannya. Jake Paul, Logan Paul, siapa pun dari Paul, aku tidak peduli."

Bagaimana reaksi keluarga Paul?

Jake adalah yang pertama merespons, bersikeras bahwa dia tidak pernah melawan KSI, hanya agar warga London itu mengungkapkan bahwa orang California (Logan Paul) pengikutnya di media sosialnya.

YouTuber itu mulai terlibat psywar dengan Jake. Dia meminta ayahnya sendiri, Greg harus menghadapi ayah KSI dalam pertarungan MMA.
Deji, adik KSI, kemudian memanaskan perseteruan dengan melecehkan Jake, hingga menciptakan persaingan individu antara KSI dan Logan, dan Deji dan Jake. Baca juga: KSI vs Logan Paul, Nafsu Youtuber Hancurkan Petinju Pro


Begini Awal Perseteruan Panas Youtuber KSI vs Logan Paul

Siapa yang mengklaim menang setelah pertarungan pertama?
Tak satupun dari mereka. Setelah enam ronde pertarungan disebut "Event Internet Terbesar dalam Sejarah," KSI dan Logan harus puas dengan hasil draw.

Dua hakim memberikan skor 57-57, hakim ketiga memenangkan KSI dengan skor tipis 58-57, dan dengan persaingan mereka yang belum diselesaikan, keduanya langsung setuju bahwa diperlukan pertandingan ulang.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9779 seconds (0.1#10.140)