Klasemen Medali PON XXI Aceh-Sumut 2024, Senin (16/9/2024) pukul 22.00 WIB

Senin, 16 September 2024 - 22:27 WIB
loading...
Klasemen Medali PON...
Atlet DKI Jakarta meraih medali emas PON 2024. Foto: Humas IT KONI DKI Jakarta
A A A
PERSAINGAN untuk menduduki posisi puncak klasemen sementara perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 semakin memanas. Berdasarkan data yang sudah diinput pada Senin (16/9/2024) hingga pukul 22.00 WIB, DKI Jakarta dan Jawa Barat saling beradu mengumpulkan emas terbanyak.

Pada malam ini, peningkatan cukup signifikan terjadi di klasemen perolehan medali. Sebagai pemuncak klasemen sementara, DKI Jakarta menunjukkan kehebatannya untuk terus mendulang emas.

Saat ini mereka tercatat telah mengumpulkan 121 emas, 100 perak, dan 99 perunggu. Sejumlah cabang olahraga (cabor) memberi kontribusi besar untuk DKI mendulang banyak emas, seperti renang, layar, sepatu roda, panahan, taekwondo, gulat, bahkan drumband.

Jawa Barat yang ada di posisi kedua juga terus berusaha mengejar. Kini mereka telah mengumpulkan 113 emas, 107 perak, dan 106 perunggu. Lalu di tempat ketiga ada Jawa Timur dengan koleksi 97 emas, 101 perak, dan 97 perunggu.

Posisi empat dan lima masih dihuni tuan rumah yakni Sumatera Utara dan Aceh. Sumatera Utara dengan raihan 56 emas, 30 perak, dan 71 perunggu. Sedangkan Aceh dengan 48 emas, 39 perak, dan 71 perunggu.

Adapun Jawa Tengah yang ada di ranking keenam mengintai Aceh untuk bisa merangsek naik ke posisi lima besar. Saat ini tercatat telah mengoleksi 41 emas, 44 emas, 71 perunggu.

Sementara itu, Kalimantan Timur berhasil naik satu peringkat ke urutan sembilan dengan menggeser Lampung. Lalu Kalimantan Tengah berhasil mengoleksi emas perdananya di PON tahun ini yamg didapat dari cabor drumband.

Selain itu, perubahan besar dialami Sulawesi Tengah yang naik drastis dari peringkat 31 ke posisi 23. Hal ini tidak lepas dari sumbangan dua emas dari I Gede Siman Sudartawa di cabor renang dan satu lagi di cabor petanque.

Berikut klasemen sementara perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024, Senin (16/9/2024) pukul 22.00 WIB.

1. DKI Jakarta (121 emas, 100 perak, 99 perunggu)
2. Jabar (113, 107, 106)
3. Jatim (97, 101, 97)
4. Sumut (56, 30, 71)
5. Aceh (48, 39, 42)
6. Jateng (41, 44, 71)
7. Bali (25, 23, 39)
8. DIY (23, 30, 37)
9. Kaltim (17, 29, 42)
10. Lampung (16, 12, 21)
11 Banten (14, 15, 23)
12. Riau (14, 11, 24)
13 Papua (11, 16, 14)
14. Kalsel (11, 7, 15)
15. Sulsel (8, 13, 21)
16. Jambi (6, 13, 22)
17. Sumsel (5, 12, 20)
18. NTB (5, 8, 9)
19. Papeg (5, 0, 2)
20. Sulut (4, 7, 9)
21. Kepri (4, 3, 4)
22. Sumbar (3, 9, 17)
23. Sulteng (3, 4, 12)
24. Papteng (3, 4, 6)
25. Gorontalo (3, 3, 3)
26. Pabar (3, 2, 10)
27. NTT (3, 2, 7)
28. Babel (3, 2, 6)
29. Kalbar (2, 5, 12)
30. Kaltara (2, 1, 4)
31. Sultra (1, 5, 6)
32. Kalteng (1, 5, 2)
33. Maluku (0, 2, 3)
34. Papsel (0, 2, 1)
35. Sulbar (0, 2, 0)
36. Bengkulu (0, 0, 5)
37. PBD (0, 0, 3)
38. Malut (0, 0, 1)
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
KONI Kota Bekasi Serahkan...
KONI Kota Bekasi Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali PON XXI Aceh-Sumut
Model Tuan Rumah Bersama...
Model Tuan Rumah Bersama PON XXI Aceh-Sumut 2024 Diapresiasi, Rektor Unesa Beri Catatan
Meski PON XXI Banyak...
Meski PON XXI Banyak Dikeluhkan, PASI DKI Cerita Banyak Rekor Atletik Tercipta
Gelaran Pekan Olahraga...
Gelaran Pekan Olahraga Nasional Perlu Lebih Banyak Melibatkan Pemerintah Pusat
Profesor Unnes: Kemenpora...
Profesor Unnes: Kemenpora Harus Pegang Kendali PON XXII NTB/NTT
Lika-liku Dinov, Atlet...
Lika-liku Dinov, Atlet Berkuda Muda Peraih Medali Emas PON XXI Aceh-Sumut 2024
Atlet Kabupaten Bekasi...
Atlet Kabupaten Bekasi Pecahkan Rekor Medali untuk Kontingen Jabar di PON XXI Aceh-Sumut 2024
Aceh dan Sumut Resmi...
Aceh dan Sumut Resmi Serahkan Tongkat Estafet Tuan Rumah PON 2028 ke NTB dan NTT
Menko PMK Muadjir Effendy...
Menko PMK Muadjir Effendy Tutup PON XXI Aceh-Sumut 2024
Rekomendasi
Negara-negara Arab Dikecam...
Negara-negara Arab Dikecam karena Tak Berani Melawan Israel dalam Pembersihan Etnis Palestina di Tepi Barat
Honda CB1000 Hornet...
Honda CB1000 Hornet Siap Diluncurkan Tahun Ini
Menebak Makna Megawati...
Menebak Makna Megawati Kumpulkan Anggota DPR PDIP Jelang Sidang Hasto Kristiyanto
Berita Terkini
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
2 jam yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
2 jam yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
3 jam yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
3 jam yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
4 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
4 jam yang lalu
Infografis
Persaingan Top Skor...
Persaingan Top Skor Liga Champions 2024/2025 Makin Sengit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved