Kondisi Rashford Masih Misterius

Sabtu, 18 Januari 2020 - 11:31 WIB
Kondisi Rashford Masih Misterius
Kondisi Rashford Masih Misterius
A A A
MANCHESTER - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, belum bisa memberikan keterangan lebih jauh terkait kondisi Marcus Rashford jelang laga krusial melawan Liverpool di Anfield, Minggu (19/1/2020) malam WIB. Menurutnya, masih ada pemeriksaan untuk memastikan seberapa besar peluang penyerang andalannya itu bermain.

"Saya tidak bisa memberitahumu sekarang, seperti yang saya katakan dengan Harry beberapa minggu yang lalu, tentu saja kami akan memberikan waktu untuk mengetahuinya. Kami akan melakukan beberapa pemeriksaan dan perawatan lagi dengannya hari ini," kata Solskjaer dikutip dari laman resmi klub.

Solskjaer tampaknya tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya. Sebab, gara-gara ulahnya menurunkan Rashford pada laga ulangan babak ketiga melawan Wolves, penyerang asal Inggris itu terkapar setelah berbenturan dengan pemain lawan.

"Kemarin tentu saja hanyalah hari pemulihan dan perawatan untuknya. Saya belum melihatnya pagi ini, tapi saya tidak akan menahan nafas. Saya mungkin akan berpikir bahwa dia tidak akan siap, tetapi mari kita lihat. Masih ada 48 jam, jadi mari kita lihat," jelas Solskjaer.

Cedera yang menimpa Rashford jelang laga melawan Liverpool merupakan pukulan telak buat United. Pasalnya dia dikenal sebagai salah satu tulang punggung tim.

Sebanyak 14 gol telah dicetak Rashford di Liga Inggris musim ini. Statistik Rashford di musim ini juga terbilang mengesankan mengingat ia memiliki rata-rata lebih banyak sentuhan per pertandingan musim ini (43,68 hingga 37,18%).

Artinya, Solskjaer harus bisa menyiapkan opsi lain jika Rashford dinyatakan tidak siap melawan Liverpool. (Baca juga: Duet Gado-gado Manchester United Lebih Tajam ketimbang Firmansah )
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5696 seconds (0.1#10.140)