GMC Cirebon Petik Kemenangan Kedelapan, Merpati Bali Sapu Bersih Seri II

Selasa, 18 Februari 2020 - 21:51 WIB
GMC Cirebon Petik Kemenangan Kedelapan, Merpati Bali Sapu Bersih Seri II
GMC Cirebon Petik Kemenangan Kedelapan, Merpati Bali Sapu Bersih Seri II
A A A
JAKARTA - GMC Cirebon menutup perjalanan akhir mereka di Seri 2 Jakarta Srikandi Cup 2020 dengan memetik kemenangan melawan Sahabat Semarang dengan skor 68-50 di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Selasa (18/2). Ini merupakan kemenangan kedelapan yang di raih GMC dan membuat mereka berada di peringkat dua klasemen sementara.

Sebaliknya Sahabat sudah mendapatkan lima kali kekalahan dan empat kali menang, mereka harus puas berada di peringkat empat. Pada pertandingan pemungkas ini, Anjelin Rosmika Simanjuntak kembali menjadi motor kemenangan GMC dengan mengumpulkan 19 poin. Christie Rumambi mengekor di belakangnya dengan mencetak 18 angka.

Sementara tim kebanggan warga Jawa Tengah, Sahabat Semarang, yang mengandalkan Dyah Lestari dan Nia Titin masing-masing menyumbangkan 18 poin dan 13 angka, tapi mereka belum bisa membantu timnya menang atas GMC.

"Pertama-tama saya mengucapkan terima kasih kepada semua pemain atas kinerja mereka. Seri 2 ini cukup ketat semua tim berkembang. Kami bersyukur bisa di peringkat dua. Saya pasti ada evaluasi setelah ini dan kedepan GMC tetap harus berlatih keras menuju seri 3 di Makassar. Jujur saya respek dan tidak lupa berterimakasih dengan tuan rumah Scorpio Jakarta, mereka mengemas seri ini sangat baik dan liga ini terlihat bagus. Harusnya kompetisi putri jangan dipandang sebelah mata, karena potensi dari sisi prestasinya ada," ujar pelatih GMC Arif Gunarto, pasca pertandingan.

Di pertandingan lainnya, Merpati Bali sukses menyapu bersih kemenangan pada Seri 2 Jakarta ini. Pada pertandingan pemungkas melawan Flying Wheel Makassar, anak asuh Bambang Asdianto Pribadi menang 76-41.

Putu Tiana Widiastari mencetak 15 poin untuk Merpati ditambang sumbangan Dita Pramesti sembilan angka. Dari Flying Wheel, Nurdianti Edial dengan membukukan 20 angka.

Berkat hasil positif ini, juara bertahan Srikandi Cup berhasil mengatrol posisinya ke peringkat pertama dengan menggeser posisi GMC. "Secara tim di seri 2 ini Merpati seperti roller coaster. Ada beberapa skema yang saya buat untuk beberapa orang, tapi ada yang berhasil dan tidak. Seri 2 ini juga seru, Scorpio, GMC, Sahabat juga tampil luar biasa. Ayu memang belum saya turunkan di game ini namun seri 3 di Makassar Maret mendatang, saya mau coba progress dia setelah pulih dari cedera. Untuk evaluasi seri ini mungkin saya akan touch up defense, contohnya di game ini lawan mendapatkan 24 angka dari paint area kami," beber Bambang Asdianto Pribadi.

Sementara itu Kwandi Winarso selaku pelatih interim Flying Makassar mengatakan kekalahan ini menjadi pembelajaran bagi skuat muda mereka dan berharap di Seri Makassar pada 17-22 Maret mereka dapat memetik kemenangan pertamanya.

"Dibandingkan seri 1 kemarin, pada seri 2 ini ada kemajuan meskipun belum menang. Dua game terakhir kami tanpa Jumriah dan Michelle Kurniawan, namun justru anak-anak step up. Memang perlu waktu untuk membuat para pemain saya matang. Tapi di game tadi beberapa pemain sudah membuktikan, seperti Anti (Nurdianti) membuat 20 poin. Mereka hanya perlu jam terbang dan disiplin dalam melalukan gameplan yang telah kita latih berulang-ulang," kata Kwandi.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4463 seconds (0.1#10.140)