Valentino Rossi Sudah Tak Bergairah Berpacu di MotoGP 2020

Selasa, 22 September 2020 - 12:01 WIB
loading...
Valentino Rossi Sudah Tak Bergairah Berpacu di MotoGP 2020
Valentino Rossi merasa sudah tak kompetitif untuk bersaing di MotoGP 2020. Foto : Autosport
A A A
MISANO - Valentino Rossi mengaku sudah tak bergairah lagi untuk berpacu di MotoGP 2020 . Ia merasa sudah tidak kompetitif lagi bersaing dengan pembalap lainnya.

Padahal jika melihat capaian prestasi pembalap Monster Yamaha itu tidak terlalu jelek. The Doctor hanya terpaut 26 angka dari Andrea Dovizioso yang kini berada di posisi puncak klasemen MotoGP.

Jika dibandingkan musim sebelumnya, persaingan di musim ini terbilang tidak terlalu ketat. Sampai seri ketujuh tidak ada satu pun yang mampu mendominasi perlombaan. Tapi tetap saja Rossi merasa peluangnya berat mengingat ia banyak kehilangan poin, khususnya saat di GP Emilia Romagna. (Baca juga : Rossi Terjatuh, Maverick Vinales Juara MotoGP Emilia Romagna )

Rossi yang difavoritkan sebagai juara di luar dugaan gagal menyelesaikan lomba setelah terjatuh di lap kedua. Ketika ditanya apakah kecelakaan akhir pekan lalu itu membuat ia tak terlalu berambisi menjadi juara musim ini, seperti dikutip Autosprt. Rossi menjawab, "Kami sudah berbicara banyak tentang kejuaraan dan itu benar karena perbedaan poinnya tidak banyak." (Baca juga : Terpeleset di Rumah Sendiri, Rossi: Ini Kesalahan Saya )

"Saya kehilangan beberapa poin, tapi tidak banyak berubah. Ada banyak pembalap dengan selisih poin kecil dan kejuaraan masih terbuka dan panjang. Jadi, apa pun bisa terjadi. Tapi kami harus lebih kuat, lebih cepat, dan akhir pekan ini kami mencoba sesuatu untuk meningkat."

"Tapi pada akhir balapan saya merasa tidak begitu baik dengan motornya. Saya tidak memiliki banyak grip. Saya tidak tahu karena sayangnya saya jatuh setelah satu setengah lap, karena saya melakukan kesalahan di tikungan 4," ucapnya.

"Tapi saya tidak terlalu kompetitif, tidak cukup kompetitif untuk memperjuangkan kejuaraan. Kami harus lebih cepat," tutup Rossi.
(bbk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1461 seconds (0.1#10.140)