Hasil Latihan Bebas MotoGP Prancis Hari Pertama, Jumat (9/10)

Jum'at, 09 Oktober 2020 - 21:16 WIB
loading...
Hasil Latihan Bebas MotoGP Prancis Hari Pertama, Jumat (9/10)
Hasil Latihan Bebas MotoGP Prancis Hari Pertama, Jumat (9/10). Foto: Dok Pribadi/Twitter/Jack Miller
A A A
LE MANS - Jack Miller menutup latihan bebas MotoGP Prancis 2020 hari pertama dengan catatan waktu terbaik. Jalannya uji coba motor di latihan bebas hari ini sempat terkendala perubahan cuaca.

Tampil di Sirkuit Le Mans, Prancis, Jumat (9/10/2020) para pembalap sempat terkendala cuaca buruk. Menjelang siang hari, hujan lebat mengguyur lintasan sehingga latihan bebas sempat ditunda sebentar. (Baca Juga: Vinales dan Rossi Butuh Motovasi Tambahan di Sirkuit Le Mans )

Miller dari tim balap Pramac Ducati berhasil mencatat waktu tercepat 1 menit 34.356 detik setelah melakoni 15 putaran di sesi latihan bebas kedua yang masih masuk hari pertama pengujian MotoGP Prancis. Posisinya naik tiga tingkat dibandingkan sesi pertama.

Posisi kedua ditempati pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales. Sedangkan tempat ketiga dikuasai pembalap penguji LCR Honda, Takaaki Nakagami, dengan catatan waktu tertinggal 0.501 detik di belakang Miller.

Pada sesi latihan bebas kedua ini Valentino Rossi turun empat peringkat ke posisi 12. Setelah mencoba 12 putaran, Rossi dan motornya harus puas dengan catatan waktu terbaik yang tertinggal +1.411 detik di belakang Miller. (Lihat Grafis: Liverpool Dibantai Aston Villa )

Berikut catatan waktu FP2 MotoGP Prancis di Le Mans

1 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20)

2 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)

3 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

4 Johann Zarco FRA Reale Avintia Ducati (GP19)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1286 seconds (0.1#10.140)