Jelang Genoa vs Juventus: Beda Kualitas, Il Grifoni Janji Tampil Klasik

Minggu, 13 Desember 2020 - 18:03 WIB
loading...
Jelang Genoa vs Juventus: Beda Kualitas, Il Grifoni Janji Tampil Klasik
Genoa ingin menunjukkan gairah besar saat menjamu Juventus/Foto/Twitter
A A A
GENOA - Juventus difavoritkan menang saat dijamu Genoa pada giornata 11 Serie A 2020/2021 di Stadion Luigi Ferraris, Minggu (13/12/2020) malam waktu lokal atau Senin (14/12/2020) tengah malam WIB. Namun, Pelatih Genoa Rolando Maran ingin Il Grifoni menunjukkan gairah besar saat menjamu sang juara bertahan.

Posisi kedua tim di papan klasemen memang bertolak belakang. Juventus berada di peringkat lima dengan nilai 20 dari 10 pertandingan. Sementara Genoa terdampar di zona degradasi, tepatnya posisi 18, dengan nilai enam. ( ).

Kondisi terkini kedua tim juga berbanding terbalik. Juventus baru saja menang telak 3-0 di kandang Barcelona . Sedangkan Genoa nirkemenangan pada lima laga terakhir di Serie A Italia 2020/2021, dengan catatan empat kekalahan dan sekali imbang.

Sekali pun dalam kondisi kurang menyakinkan, Maran tetap yakin anak asuhnya bisa menampilkan kejutan. Jurang kualitas antara kedua kesebelasan harus bisa ditutupi dengan sikap yang benar serta semangat kolektif tim. (Baca juga: Preview AC Milan vs Parma: Jaga Rekor Tak Terkalahkan ).

“Kami ingin memberikan sebuah penampilan klasik Genoa melawan Juventus. Ketika ada jurang perbedaan kualitas yang besar antara kedua tim, kami harus mencoba mendekatinya dengan sikap yang benar dan semangat tim,” papar Maran, mengutip dari Football Italia, Minggu (13/12/2020).

“Kehadiran penggemar sudah pasti akan memberikan dukungan luar biasa pada situasi seperti ini. Namun, (karena mereka tidak hadir) kami harus menyalurkan hasrat tersebut dan bermain sepenuh hati,” imbuh pria asal Italia itu.(Baca juga: Chelsea Kalah dari Everton, Lampard Menilai The BLues Tidak Lulus Ujian ).

Lebih lanjut, Rolando Maran ragu kemenangan telak di kandang Barcelona akan menambah semangat Juventus. Menurutnya, tanpa kemenangan itu pun, skuad I Bianconeri sudah punya kapasitas serta gairah tinggi untuk meraih kemenangan.

“Saya tidak yakin mereka butuh kemenangan itu untuk menambah kepercayaan diri. Mereka adalah tim yang dibangun untuk menang,” lanjut Rolando Maran.

“Kami tidak boleh membiarkan diri terpengaruh dengan hasil-hasil Juventus atau posisi kami di klasemen. Status kami akan meningkat seturut dengan perbaikan performa,” tegas pria berusia 57 tahun itu.

Mengingat lawan yang berada di zona degradasi, Juventus mungkin saja menyimpan kekuatan mereka. Apalagi di tengah pekan mendatang, anak asuh Andrea Pirlo akan menjamu kuda hitam Liga Italia, Atalanta.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2722 seconds (0.1#10.140)