Verstappen Optimistis Red Bull Kalahkan Mercedes di Formula One

Senin, 21 Desember 2020 - 13:57 WIB
loading...
Verstappen Optimistis...
Sergio Perez dan Max Verstappen menjadi rekan satu tim di Red Bull pada Formula One 2021. foto : planetf1
A A A
MONTE CARLO - Max Verstappen berharap bisa bahu membahu dengan rekan barunya di Red Bull Racing, Sergio Perez untuk Formula 1 2021 . Pembalap asal Belanda ini optimistis Perez bakal membantu timnya menjadi penantang Mercedes pada tahun depan.

Setelah diumumkan pada Jumat (18/12/2020) untuk menggantikan Alexander Albon di Red Bull, Perez masuk ke tim setelah meraih kemenangan Formula 1 pertamanya pada musim terbaik dalam karirnya bersama Racing Point. Capaian itu yang membuat pihak Red Bull tampaknya lebih memilih Checo –sapaan akrab Perez- sebagai pembalapnya tahun depan.

Baca juga : Marc Marquez Ungkap Kelebihan Joan Mir Bisa Menjuarai MotoGP 2020

Sebaliknya, Albon berjuang keras untuk mendapatkan performa terbaiknya pada musim 2020. Namun, dia justru gagal menyaingi kecepatan Verstappen yang kadang-kadang melakukan pertarungan menghadapi duo pembalap Mercedes Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas yang tampil dominan di sepanjang musim ini.

Namun dengan kehadiran Perez, pandangan Verstappen tampaknya akan sedikit lebih positif. “Saya tidak berpikir itu akan mengubah apa pun pada performa saya, tetapi lebih dari itu kami akan memiliki mobil kedua yang mampu berada di sana juga sepanjang balapan dan mencoba untuk memberi sedikit tekanan ke Mercedes," kata Verstappen dilansir grandprix247.

Baca juga : Sisihkan Kapten Liverpool, Lewis Hamilton Rebut Penghargaan Sports Personality of the Year 2020

Kini, Verstappen pun berharap Perez dapat berbicara banyak saat balapan berlangsung tahun depan. Namun, pembalap berusia 23 tahun ini juga harus mewaspadai partnernya ini karena pasti ingin membuktikan hasil terbaik bersama tim.

“Dan saya hanya berharap Checo akan menjadi orang pertama yang mendorong seluruh tim ke depan, tetapi saya tetap harus waspada. Memiliki rekan satu tim yang mencoba mendorong lebih jauh, itu menyenangkan. Jadi mudah-mudahan kami bisa, dengan mendapatkan mobil kompetitif sejak awal, akan sedikit lebih menarik dan sulit bagi mereka (Mercedes) untuk membuat keputusan,” paparnya.
(abr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1336 seconds (0.1#10.140)