Daftar 6 Tim di Perempat Final Liga Champions

Rabu, 17 Maret 2021 - 06:04 WIB
loading...
Daftar 6 Tim di Perempat Final Liga Champions
Tiket perempat final Liga Champions 2020/2021 tinggal menyisakan dua tempat lagi. Itu diketahui setelah Manchester City dan Real Madrid sukses melewati rintangan di babak 16 besar / Foto: Champions League
A A A
BUDAPEST - Tiket perempat final Liga Champions 2020/2021 tinggal menyisakan dua tempat lagi. Itu diketahui setelah Manchester City dan Real Madrid sukses melewati rintangan di babak 16 besar.

Manchester City lolos ke perempat final Liga Champions usai mengalahkan Borussia Moenchengladbach dengan kemenangan agregat 4-0. Dua gol tambahan tercipta di Puskas Arena, Rabu (17/3) dini hari WIB.

Kevin de Bruyne dan Ilkay Gundogan membawa City melangkah ke perempat final. Statistik menyebut jika The Citizens telah mencetak 100 gol dalam delapan musim terakhir.



Hanya Manchester United yang masih berada di posisi pertama dengan mencetak 100 gol dalam sembilan musim secara beruntun. Rekor lain yang dicetak anak asuh Pep Guardiola mengenai clean sheet.

Man City menempati posisi ketiga dalam sejarah Liga Champions yang mencatatkan tujuh clean sheet berturut-turut. Sebelumnya, AC Milan (tujuh berakhir pada April 2005) dan Arsenal (10 berakhir pada April 2006).



Di pertandingan lainnya, Madrid menyingkirkan Atalanta dengan skor 3-1 pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions. Los Blancos pun lolos dengan kemenangan agregat 4-1.

Real Madrid telah mencetak gol dalam 22 pertandingan terakhir selama tampil di babak sistem gugur Liga Champions. Terakhir kali mereka gagal saat melawan Manchester City di leg pertama semifinal 2015/2016.

Statistik lain juga menyebut jika Madrid telah memenangkan 12 dari 13 pertandingan terakhir mereka melawan klub Italia di kompetisi ini. Kemenangan Los Blancos tak lepas dari peran Karim Benzema , Sergio Ramos, dan Marco Asensio.

Daftar 6 Tim di Perempat Final Liga Champions


Ketiga pemain itu mampu memberikan kontribusi besar dengan mencetak masing-masing satu gol di pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions. Sumbangan satu gol sudah cukup buat Benzema menggenapi torehan golnya menjadi 70 selama tampil di Liga Champions.

Benzema tergabung bersama lima pemain lain yang sudah membukukan 70 gol lebih di Liga Champions. Pemain berusia 33 tahun itu telah mengumpulkan catatan itu dalam 126 penampilan, lebih dari 30 pertandingan lebih banyak daripada yang dibutuhkan pemain Bayern Muenchen Robert Lewandowski.

Daftar Pemain dengan Jumlah 70 Gol di Liga Champions

1. Lionel Messi - 70 gol dalam 90 pertandingan
2. Robert Lewandowski - 70 gol dalam 93 pertandingan
3. Cristiano Ronaldo - 70 gol dala 106 pertandingan
4. Karim Benzema - 70 gol dalam 126 pertandingan
5. Raul Gonzalez - 70 gol dalam 139 pertandingan

Singkat kata, keberhasilan Benzema menorehkan prestasi baru ini membuat Madrid lolos ke perempat final. Madrid dan Man City bergabung dengan empat tim lain yang sudah memastikan lolos ke babak delapan besar.

Masih ada dua tempat tersisa yang bakal diperebutkan, Kamis (18/3/2021) dini hari WIB. Sementara pengundian drawing perempat final dan semifinal akan berlangsung pada JUmat (19/3).

Daftar Enam Tim di Perempat Final

1. Liverpool
2. PSG
3. FC Porto
4. Borussia Dortmund
5. Manchester City
6. Real Madrid
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1940 seconds (0.1#10.140)