Tiga Atlet Panahan Indonesia Dikerjai Angin di Olimpiade Tokyo 2020

Jum'at, 23 Juli 2021 - 21:30 WIB
loading...
Tiga Atlet Panahan Indonesia...
Tiga atlet panahan Indonesia berbagi cerita pada penampilan pertamanya di Olimpiade Tokyo 2020/Foto/NOCIndonesia
A A A
TOKYO - Tiga atlet panahan Indonesia, Riau Ega Agatha, Arif Dwi Pangestu dan Alviyanto Bagas Prastyadi berbagi cerita pada penampilan pertamanya di Olimpiade Tokyo 2020 . Mereka tampil pada Jumat (23/7/2021) siang waktu Jepang.

Bagas, Arif dan Ega mengatakan, kondisi angin menjadi kendala utama bagi mereka saat bertanding. Namun, kedepannya mereka akan lebih cermat dan fokus dalam membaca arah angin.

Baca juga: Alasan Pembawa Bendera di Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 Ada 2 Orang

“Lumayan menantang karena angin membingungkan. Dua bendera di kiri dan kanan berkibar ke arah yang berbeda, begitu juga yang di tengah. Berikutnya, saya akan lebih cermat membaca angin,” ujar Bagas dalam keterangan pers resmi, Jumat (23/7/2021).

“Masalah ada di angin. Kadang dari kanan ke kiri, lalu kiri ke kanan. Besok, saya harus lebih cermat membaca angin sebelum melepaskan anak panah,” tambah Arif menimpali senada dengan Bagas.

Baca juga: Olimpiade Tokyo 2020: Gegara Angin, Diananda Choirunisa Bikin Beberapa Kesalahan

Sementara itu, Ega mengatakan tidak ada masalah yang begitu berarti selain kondisi cuaca. Ia mengatakan tim Garuda harus lebih maksimal pada babak selanjutnya.

“Tidak ada masalah berarti karena ini format baru. Jadi kami harus berjuang melewati babak eliminasi. Jadi saat masuk babak utama dan mengejar medali kita tidak perlu melihat lawan lagi. Yang penting main bagus, lepas, dan semoga bisa memberikan yang terbaik,” kata Ega.

Di sisi lain, pelatih panahan Indonesia, Permadi Sandra Wibowo meminta doa dari seluruh masyarakat Indonesia agar bisa memberikan yang terbaik. Ia berpendapat, ketiga atlet wakil panahan sudah berusaha semaksimal mungkin dan tampil baik dalam penampilan pertamanya.

“Menegangkan. Tapi ini penampilan terbaik yang diberikan atlet-atlet kita. Kita tinggal fokus di babak berikutnya. Kami mohon doanya agar bisa memberikan yang terbaik,” ujar Permadi.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kudus Lahirkan Pahlawan...
Kudus Lahirkan Pahlawan Panahan Baru: Seleknas Tahap 2 Berlangsung Sengit
Archery Challenge 2024...
Archery Challenge 2024 Kudus, Ajang Lahirkan Atlet Panahan Potensial
Hasil Panahan Olimpiade...
Hasil Panahan Olimpiade 2024: Diananda/Arif Terhenti di Babak 16 Besar Beregu Campuran
Tim Recurve Putri Indonesia...
Tim Recurve Putri Indonesia Lolos ke 16 Besar Olimpiade Paris 2024, Pelatih: Start Bagus!
Atlet Para Panahan Ken...
Atlet Para Panahan Ken Swagumilang Optimistis Sabet Emas di WAG 2023
Kisah Kholidin, Penjual...
Kisah Kholidin, Penjual Bubur Ayam yang Punya Prestasi Mentereng dari Cabor Para Panahan
Indonesia Bawa Pulang...
Indonesia Bawa Pulang Juara Umum Horseback Archery di Rusia
Kejurnas Panahan Junior...
Kejurnas Panahan Junior 2023, Ajang Munculkan Atlet Nasional yang Siap Bersaing di Level Dunia
Panahan Indonesia Bidik...
Panahan Indonesia Bidik Hasil Maksimal di Asian Para Games Hangzhou
Rekomendasi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
52 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
5 Bandara Paling Sepi...
5 Bandara Paling Sepi di Indonesia, Bandara Purbalingga Mati Suri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved