Hasil Pemanasan MotoGP Emilia Romagna 2021: Takaaki Nakagami Tercepat, Asapi Bagnaia

Minggu, 24 Oktober 2021 - 15:45 WIB
loading...
Hasil Pemanasan MotoGP...
Takaaki Nakagami menjadi yang tercepat di pemanasan/Foto/Twitter
A A A
MISANO - Pembalap LCR Honda Takaaki Nakagami menjadi yang tercepat pada sesi pemanasan (Warm Up Practice/WUP) MotoGP Emilia Romagna 2021 . Nakagami mengasapi Francesco Bagnaia yang tercepat kedua di Sirkuit Misano, Minggu (24/10/2021) sore WIB.

Pembalap asal Jepang itu menampilkan performa terbaiknya di sesi WUP. Dia membukukan waktu terbaik 1 menit 33 detik.



Sementara peraih pole position, Francesco Bagnaia, hanya berada di urutan tiga. Disusul oleh rekan satu timnya di Ducati Lenovo, Jack Miller, yang melengkapi posisi tiga besar.

Sementara itu, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tak terlalu banyak menghabiskan waktu di WUP ini. Alhasil, dia hanya berada di urutan sembilan.



Sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo, hanya ada di posisi 11. Hasil itu lebih baik dari posisinya saat start nanti yang ada di urutan 15.

Kemudian, legenda MotoGP, Valentino Rossi, hanya mengakhiri WUP di urutan 20. Dia juga akan memulai balapan dari posisi terbelakang meskipun ini merupakan balapan terakhirnya di Italia.

Jalannya sesi pemanasan, pada awal sesi WUP, Nakagami tampil apik. Dia unggul 2,5 detik dari Bagnaia yang akan memulai balapan dari pole position.

Tak lama kemudian, Bagnaia memperpendek jarak waktunya dari Nakagami. Dia hanya tertingal setengah detik dari pembalap asal Jepang itu.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2059 seconds (0.1#10.140)