MSN atau MNM, Messi: Suarez Pencetak Gol Jadul, Beda dengan Mbappe

Rabu, 03 November 2021 - 02:05 WIB
loading...
MSN atau MNM, Messi: Suarez Pencetak Gol Jadul, Beda dengan Mbappe
Lionel Messi tidak bisa membuat perbandingan ketika disinggung mengenai kinerjanya bersama Kylian Mbappe dan Neymar di lini depan Paris Saint Germain (PSG) / Foto: Kolase
A A A
PARIS - Lionel Messi tidak bisa membuat perbandingan ketika disinggung mengenai kinerjanya bersama Kylian Mbappe dan Neymar di lini depan Paris Saint Germain (PSG). Menurutnya, ada perbedaan karakteristik permainan dan itu berbeda ketika berbicara tentang MSN (Messi, Luis Suarez, dan Neymar).

Popularitas trisula maut yang kerap disebut dengan julukan MSN itu sangat menakutkan. Tidak hanya mampu menggedor gawang lawan di Liga Spanyol saja, tapi Messi , Suarez, dan Neymar juga mampu merusak pertahanan tim terbaik di Eropa.

Di musim terakhirnya, sebelum Neymar hengkang ke PSG pada 2017, trio MSN berhasil membukukan 111 gol dan 51 assist dalam 148 pertandingan di semua kompetisi. Meskipun angkanya lebih menurun ketimbang dua musim sebelumnya, namun Messi , Suarez, dan Neymar masih dianggap menakutkan saat itu. Lantas apa yang dirasakan Messi ketika harus bermitra bersama Kylian Mbappe dan Neymar di PSG?

BACA JUGA: Antonio Conte Sepakat Gabung dengan Tottenham Hotspur

Di musim pertamanya bermain bersama PSG, Messi sudah mengoleksi tiga gol di semua kompetisi. Ketiga gol itu dicetak selama bermain di Liga Prancis.

Berbeda dengan Messi yang masih meraba kompetisi Liga Prancis. Mbappe terbilang jauh lebih mematikan di depan gawang lawan.

Mbappe sejauh ini sudah mencetak 13 gol dan enam assist di semua kompetisi. Sementara Neymar sudah membukukan dua gol dan tiga assist.

BACA JUGA: Jadwal Penyisihan Grup E-H Liga Champions: Barcelona dan MU Jalani Laga Krusial

"Saya tidak berpikir Anda dapat membandingkan MNM (Messi, Neymar, Mbappe) dengan MSN (Messi, Suarez, Neymar), karena ada pemain yang berbeda. Luis Suarez adalah tipe No.9 yang berbeda dengan Kylian Mbappe, dengan karakteristik yang berbeda," kata Messi dikutip dari Sport, Selasa (2/11/2021).

"Luis Suarez lebih merupakan pencetak gol jadul, penyerang tengah murni. Sedangkan Kylian lebih tentang berpartisipasi dalam permainan dan menjadi kuat untuk menghancurkan Anda ketika dia menemukan ruang terbuka. Dengan Neymar, saya memiliki hubungan yang baik dengannya selama beberapa waktu dan kami tetap berhubungan bahkan ketika kami tidak lagi bermain bersama," sambungnya.



Lebih jauh, Messi mengatakan awalnya ia merasa aneh ketika bermitra dengan Mbappe. Pasalnya, ia tidak mengenal satu sama lain baik di dalam maupun di luar lapangan.

Tapi semuanya berubah ketika bermain bersama. Dan, Messi merasa kerasan bermain dengan mitra barunya tersebut.

“Dengan Kylian, awalnya aneh karena kami tidak tahu siapa yang datang atau pergi. Sekarang kami semakin mengenal satu sama lain, baik di dalam maupun di luar lapangan, dan kami bermain dengan sangat baik. Ada grup yang bagus di ruang ganti. Ini sangat bagus," pungkas Messi.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1737 seconds (0.1#10.140)