Hasil Liga 1, Brace Mario Maslac Bawa PSS Sleman Amankan Tiga Poin

Minggu, 07 November 2021 - 22:42 WIB
loading...
Hasil Liga 1, Brace Mario Maslac Bawa PSS Sleman Amankan Tiga Poin
PSS Sleman sukses menumbangkan Persikabo 1973 usai menang 3-2 pada pekan ke-11 Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan Solo, Minggu (7/11/2021). Hasil tersebut didapat lewat dua gol Mario Maslac / Foto: Instagram PSS Sleman
A A A
SOLO - PSS Sleman sukses menumbangkan Persikabo 1973 usai menang 3-2 pada pekan ke-11 Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan Solo, Minggu (7/11/2021). Hasil tersebut didapat lewat dua gol Mario Maslac.

Pertandingan berjalan sengit. Namun, Persikabo sukses memegang kendali pada awal babak pertama, lewat penguasaan bola yang mereka miliki. Dengan begitu, mereka mampu memberi kepanikan di pintu pertahanan Super Elja.

Bahkan, Fandry Imbiri sampai membuat gol bunuh diri pada menit keempat. Usai melakukan kesalahan, Kim Kurniawan dan kawan-kawan langsung berbalik menguasai menguasai penguasaan bola. Menariknya, kini mereka yang membuat kepanikan di pintu pertahanan Laskar Pajajaran lantaran giliran Shumeiko Veniamin yang mencetak gol bunuh diri pada menit ke-29.

BACA JUGA: 5 Fakta Menarik Derby Milan: Inter Kantongi Modal Lebih Banyak!

Usai gol bunuh diri kedua, kedua kubu menurunkan tempo permainan. Super Elja maupun Laskar Pajajaran lebih memilih bermain bersabar dan mendelay bola setelah skor sama kuat 1-1.

Sayangnya, Persikabo sukses membuat kejutan pada menit ke-36 lewat gol aksi individu Ciro Alves. Ia sukses melesatkan tendangan keras di dalam kotak penalti meski sedang ditempel oleh dua pemain bertahan PSS Sleman.

Namun, keunggulan tersebut tak berlangsung lama. Pasalnya, Mario Maslac sukses membuat gol penyama kedudukan di detik-detik akhir jeda turun minum. Dengan begitu, babak pertama berakhir sama kuat, dengan skor 2-2.

BACA JUGA: Preview Everton vs Tottenham Hotspur: Era Baru The Lilywhites

Setelah turun minum, Laskar Pajajaran kembali memegang penguasaan bola. Mereka lebih bermain terbuka dengan tempo yang cepat tak seperti di babak pertama.

Kendati begitu, perlawanan sengit juga masih ditampilkan Irfan Jaya dan kawan-kawan. Namun, terpantau hingga menit ke-70, kedua kubu masih kesulitan untuk memecah kebuntuan di babak kedua ini.



Ternyata, kebuntuan akhirnya dipecahkan oleh Super Elja. Maslac sukses mencatatkan namanya kembali di papan skor pada menit ke-76. Tandukannya langsung merobek gawang lawan usai memanfaatkan umpan Irfan Jaya.

Karena kecolongan, Laskar Pajajaran langsung tampil ngotot guna mengejar ketertinggalan. Namun, mereka gagal untuk menyamakan kedudukan hingga peluit berakhirnya pertandingan dibunyikan.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1809 seconds (0.1#10.140)