Puji Pelayanan Indonesia Badminton Festival, Pebulutangkis Inggris: Kelas VIP!

Rabu, 10 November 2021 - 19:27 WIB
loading...
Puji Pelayanan Indonesia Badminton Festival, Pebulutangkis Inggris: Kelas VIP!
Lauren Smith, memuji pelayanan yang diberikan Indonesia selaku tuan rumah dari Indonesia Badminton Festival. Pebulu tangkis Inggris mengakui bahwa pelayanan yang diberikan kepadanya saat berada di pesawat benar-benar menakjubkan / Foto: Instagram Laurent
A A A
JAKARTA - Lauren Smith, memuji pelayanan yang diberikan Indonesia selaku tuan rumah dari Indonesia Badminton Festival. Pebulu tangkis Inggris mengakui bahwa pelayanan yang diberikan kepadanya saat berada di pesawat benar-benar menakjubkan.

Lauren membagikan ceritanya tersebut melalui instastory yang dia unggah di akun pribadinya. Dia membagikan kisah menariknya. Pebulutangkis berusia 30 tahun itu bercerita bahwa dirinya mendapatkan pelayananan yang luar biasa.

Bahkan Lauren memberi sanjungan hingga menyebut pelayanan yang dia dapatkan layaknya seperti layanan VIP. "Hai selamat hari rabu. saya tahu kalau hari ini Rabu karena filter ini. Seperti yang anda tahu keadaan saya, ini adalah perjalanan yang panjang,” kata Lauren, disadur dari akun instagram pribadinya, Rabu (10/11/2021).

BACA JUGA: Elkan Baggot dan Egy Siap Habis-habisan di Piala AFF 2020
"Jadi kami berada di Jakarta dan kami telah mendapatkan layanan seperti yang paling luar biasa. Sebelum kami berjalan ke semacam pertemuan, kami menuruni beberapa tangga ke dibawa ke tempat ini dan kami melakukan menjaga jarak kemudian kami memasuki ruangan untuk melakukan PCR. Setelah itu dalam satu atau dua jam kami kembali ke kamar kami untuk bersantai,” lanjutnya.

"Jadi penerbangan kami ke bali malam ini dan saya bisa bilang ini adalah pelayanan vip yang serius. Ini benar-benar luar biasa jadi ya benar-benar menakjubkan. Jelas akan bersenang-senang dengan jet lag dan hal-hal lain tapi ini mengasyikkan. Ini pasti seperti pengalaman pesawat pribadi!" pungkas Lauren.

BACA JUGA: Bencana bagi Liverpool: Mane-Salah ke Piala Afrika, Firmino Cedera Hamstring

Lauren Smith akan bertanding di dua sektor pada Indonesia Masters 2021. Di sektor ganda putri, dia akan berpasangan dengan Chloe Birch. Kemudian di sektor ganda campuran, dirinya akan bertandem dengan Marcus Ellis.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1968 seconds (0.1#10.140)