Hasil San Marino vs Inggris: The Three Lions Lolos ke Piala Dunia 2022 Usai Menang 10-0

Selasa, 16 November 2021 - 04:42 WIB
loading...
Hasil San Marino vs...
Timnas Inggris akhirnya resmi memesan tiket pesawat untuk terbang ke Qatar setelah mengalahkan San Marino pada laga pemungkas penyisihan Grup I kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan skor 10-0 di Stadion San Marino, Selasa (16/11/2021) dini hari WIB / Foto:
A A A
SERRAVALLE - Timnas Inggris akhirnya resmi memesan tiket pesawat untuk terbang ke Qatar setelah mengalahkan San Marino pada laga pemungkas penyisihan Grup I kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan skor 10-0 di Stadion San Marino, Selasa (16/11/2021) dini hari WIB. Pada pertandingan ini, Harry Kane tampil menggila.

Sebelum laga San Marino versus Inggris berlangsung, sempat terjadi insiden ledakan yang membuat lampu di stadion berkapasitas 6.664 bangku penonton itu padam. Beruntung, para teknisi berhasil memperbaikinya dan laga pun dapat berjalan dengan baik.

Inggris yang membutuhkan kemenangan untuk merebut tiket Piala Dunia 2022 langsung tancap gas melakukan serangan. Tak tanggung-tanggung, babak pertama pun pasukan Gareth Southgate sudah unggul 6-0 atas tuan rumah.

BACA JUGA: Ronaldo Pede Terbang ke Turki Bareng Timnas U-23

Keenam gol Inggris masing-masing dicetak Harry Maguire (6'), Filippo Fabbri (15' Og) dan Harry Kane (27' Pen, 31', 39' pen dan 42'). Setelah keluar dari ruang ganti, Auman Tiga Singa tampaknya masih belum berhenti mengguncang Stadion San Marino.

Pasalnya, Inggris berhasil menambah satu gol melalui aksi Emile Smith Rowe di menit 58. Skor kembali berubah menjadi 7-0.

Tertinggal tujuh gol membuat posisi San Marino semakin tertekan. Tuan rumah seakan sulit untuk mengembangkan permainan.

BACA JUGA: Max Verstappen Diminta Konsisten di Tiga Seri Terakhir Formula 1

Situasi semakin dipersulit setelah Dante Rossi menerima kartu merah. Unggul dalam jumlah pemain membuat Inggris leluasa untuk mengintimidasi pertahanan tuan rumah.

Inggris pun akhirnya berhasil menambah tiga gol melalui aksi Tyrone Mings (69'), Tammy Abraham (78'), dan Bukayo Saka (79'). Hingga peluit panjang dibunyikan skor 10-0 untuk kemenangan Inggris tak berubah. Berkat kemenangan besar ini, pasukan Southgate memastikan lolos ke Piala Dunia 2022 dengan menduduki posisi puncak Grup I.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Top Skor Liga Champions...
Top Skor Liga Champions 2024/2025 Memanas: Harry Kane Kejar Serhou Guirassy
Siapa Nomor 9 Tertajam...
Siapa Nomor 9 Tertajam di Dunia? Kane, Lewandowski, atau Haaland?
5 Pencetak Gol Terbanyak...
5 Pencetak Gol Terbanyak di Liga Top Eropa Musim 2024/2025: Ada yang Samai Mo Salah?
Timnas Indonesia Tim...
Timnas Indonesia Tim ASEAN Tersukses dalam Sejarah Kualifikasi Piala Dunia
Gelandang Chelsea Cole...
Gelandang Chelsea Cole Palmer Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik Inggris Tahun Ini
Reaksi Bos Gresini Ducati...
Reaksi Bos Gresini Ducati Lihat Marc Marquez Dicemooh usai Juara MotoGP San Marino 2024
Petinggi Ducati Geram...
Petinggi Ducati Geram Tifosi Italia Soraki Marc Marquez di Podium MotoGP San Marino 2024
Ini Penyebab Jorge Martin...
Ini Penyebab Jorge Martin Kecele di MotoGP San Marino 2024
Hasil Latihan MotoGP...
Hasil Latihan MotoGP San Marino 2024: Francesco Bagnaia Asapi Marc Marquez
Rekomendasi
Cetak Laba Bersih Rp582...
Cetak Laba Bersih Rp582 M di 2024, MPMX Komit Tumbuh Berkelanjutan
Peduli Korban Banjir,...
Peduli Korban Banjir, Luby Indonesia Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Bekasi
Nvidia Gemetar, Perusahaan...
Nvidia Gemetar, Perusahaan Milik Jack Ma Berhasil Kembangkan Model AI Lebih Murah Gunakan Chip Huawei
Berita Terkini
Piala Dunia Antarklub...
Piala Dunia Antarklub 2025 Janjikan Hadiah Terbesar Sepanjang Sejarah!
1 jam yang lalu
Ramaikan PBC SHOT, Anji...
Ramaikan PBC SHOT, Anji Manji Ingin POBSI Gelar Lebih Banyak Kejuaraan Dunia di Indonesia
3 jam yang lalu
Anji Manji: Atlet Biliar...
Anji Manji: Atlet Biliar Indonesia Butuh Jam Terbang Lebih Tinggi di Ajang Internasional
4 jam yang lalu
Tak Instan, Albin Sebut...
Tak Instan, Albin Sebut Butuh Dedikasi Tinggi Jadi Juara Dunia Biliar
5 jam yang lalu
Juara Dunia Biliar Albin...
Juara Dunia Biliar Albin Ouschan Akui PBC Jadi Tempat Terbaik untuk Tingkatkan Kemampuan
5 jam yang lalu
Carlo Biado Minta POBSI...
Carlo Biado Minta POBSI Perbanyak Turnamen Biliar demi Angkat Kualitas Atlet Nasional
5 jam yang lalu
Infografis
Hasil Drawing Putaran...
Hasil Drawing Putaran Ketiga Piala Liga Inggris 2023/2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved