Curhat ke Capirossi, Marquez Ingin Nggeber RC213V di Tes MotoGP Sepang

Kamis, 25 November 2021 - 16:04 WIB
loading...
Curhat ke Capirossi, Marquez Ingin Nggeber RC213V di Tes MotoGP Sepang
Capirossi mengatakan Marc Marquez ingin kembali mengaspal dengan RC213V saat sirkus MotoGP menjalani pengujian di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia / Foto: Instagram Marc Marquez
A A A
CERVERA - Mantan pembalap profesional, Loris Capirossi mengatakan Marc Marquez ingin kembali mengaspal dengan RC213V saat sirkus MotoGP menjalani pengujian resmi di Sirkuit Internasional Sepang, pada awal tahun depan. Tes ini merupakan persiapan sebelum bergulirnya musim 2022.

Marquez saat ini masih menjalani proses pemulihan pasca mengalami gegar otak ringan usai kecelakaan ketika sedang berlatih. Insiden itu membuatnya didiagnosa diplopia, yakni gangguan pada saraf matanya.

Sebenarnya, Marquez sudah mengalami gejala diplopia sejak 2011. Namun begitu, insiden itu membuat gejala tersebut semakin parah. Karena itu, Capirossi berharap Marquez bisa pulih secepatnya dan kembali ke trek.

BACA JUGA: Joan Mir Khawatir Marc Marquez Tak Bisa Menang Lagi Akibat Diplopia

"Marc tidak beruntung, dia mendapat masalah lagi tahun ini dan ketika dia mulai bermain dengan baik, dia cedera lagi. Saya minta maaf dia menderita seperti ini, saya berharap bisa melihatnya tersenyum lagi di trek,” ungkap Capirossi dilansir dari Motosan, Kamis (25/11/2021).

"Saya berbicara (dengannya) beberapa hari yang lalu dan hasilnya positif. Ini akan menjadi musim dingin yang sulit (bagi Marquez), tetapi dia mengatakan dia ingin berada di sana untuk tes Sepang," sambungnya.

BACA JUGA: MotoGP Bakal Sepi Tanpa Valentino Rossi, Espargaro: 80% Fans Dukung The Doctor!

Sebelumnya, kepala tim Repsol Honda, Alberto Puig sudah menyampaikan kondisi terbaru Marquez . Puig mengatakan, Marquez masih harus menjalani istirahat hingga nantinya menjalani pemeriksaan bertepatan dengan Natal, atau sekitar akhir Desember 2021.

"Sekitar Natal kami akan melakukan pemeriksaan baru dengan dokter dan melihat bagaimana situasinya nanti. Kemudian kami akan memutuskan berdasarkan kemungkinan yang kami miliki," jelas Puig.

"Dia tidak senang kehilangan Jerez, pada saat yang sama dia mengerti bahwa dia harus beristirahat dan bersabar," pungkas Puig.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0966 seconds (0.1#10.140)