Bocoran Jadwal Pembuka MotoGP di Sirkuit Jerez

Rabu, 10 Juni 2020 - 09:30 WIB
loading...
Bocoran Jadwal Pembuka MotoGP di Sirkuit Jerez
Hampir sembulan bulan telah berlalu sejak balapan terakhir MotoGP di Valencia, November 2019. Sehingga tidak mengherankan jika para pembalap, tim, pabrik dan penggemar tidak sabar menunggu pertarungan pertama / Foto: Speedweek
A A A
JEREZ - Hampir sembulan bulan telah berlalu sejak balapan terakhir MotoGP di Valencia, November 2019. Sehingga tidak mengherankan jika para pembalap, tim, pabrik dan penggemar tidak sabar menunggu pertarungan pertama di kelas utama.

Melihat keadaan darurat kesehatan akibat pandemi virus corona di sebagian negara sudah mulai menurun, Dorna Sports selaku operator MotoGP langsung mengambil inisiatif untuk membuka komunikasi dengan pemerintah Spanyol terkait pelaksanaan balapan pertama di Sirkuit Jerez. Hasilnya cukup positif, sebab pemerintah setempat memberikan sinyal bahwa mereka mengizinkan balapan kelas utama pada pertengahan Juli mendatang.

Balapan pembuka MotoGP di Sirkuit Jerez tidak akan dihadiri penonton. Namun Dorna Sports masih terus mengupayakan hal terbaik dengan menghubungi pihak berwenang dari negara penyelenggara balapan. Dan, penonton kemungkinan bisa menyaksikan idola mereka mengaspal di lintasan pacuan kuda besi jika mereka menerima persetujuan dari otoritas kesehatan setempat. (Baca juga: Tak Ada Urgensi Lorenzo Balapan di MotoGP )

Di Austria misalnya. Setiap acara yang melibatkan kerumunan massa hanya diperbolehkan maksimal 1.500 orang dan itu baru dimulai pada 1 Agustus mendatang. Namun, masih belum memungkinkan untuk memperkirakan apakah penonton masih dapat diterima di GP motor pada tahun ini.

Dorna sendiri saat ini terus memantapkan proposal terkait penyelenggaraan balapan pertama di Sirkuit Jerez. Sudah ada beberapa aturan yang harus dipatuhi, salah satunya pengurangan jatah liputan bagi jurnalis yang hanya dibatasi sebanyak 40 jurnalis televisi saja.

Hanya 40 jurnalis televisi dan 12 fotografer yang diizinkan masuk. Untuk cetak dan online tidak diperkenankan masuk. (Baca juga: MotoGP Bakal Sepi Tanpa Kehadiran Gadis Payung )

Parahnya lagi, gadis payung (umbrella girls) yang biasanya meramaikan kejuaraan grand prix juga tidak ada. Kebijakan-kebijakan ini masuk dalam dokumen yang berisi 30 halaman.

"Kami benar-benar ingin melakukan segala yang kami bisa untuk memastikan bahwa tidak ada satu orang pun yang terinfeksi virus melalui olahraga kami," kata CEO Dorna Carmelo Ezpeleta dikutip dari Speedweek, Senin (8/6)

Berikut Bocoran Jadwal di Grand Prix Jerez:

Rabu 15 Juli
06.30: Pembukaan Paddock
06:30-7:15: Akses untuk karyawan sirkuit
07.15-08.00: Akses untuk tim MotoE dan Moto3
08.00-09.00: Akses untuk tim MotoGP
09.00-9.30: Akses untuk tim Moto2
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1659 seconds (0.1#10.140)