Klasemen Pembalap Usai MotoGP Argentina 2022: Sejarah Aleix Espargaro!

Senin, 04 April 2022 - 05:01 WIB
loading...
Klasemen Pembalap Usai MotoGP Argentina 2022: Sejarah Aleix Espargaro!
Pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaro memimpin klasemen sementara kejuaraan dunia MotoGP 2022/foto/Twitter
A A A
TERMAS DE RIO HONDO - Pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaro memimpin klasemen sementara kejuaraan dunia MotoGP 2022 setelah kemenangan pertamanya di kelas utama di MotoGP Argentina 2022, Minggu (3/4/2022) waktu lokal atau Senin (4/4/2022) dini hari WIB.

Aleix Espargaro meraup 45 poin dari tiga seri MotoGP 2022. Pembalap asal Spanyol itu unggul tujuh angka dari Brad Binder (Red Bull KTM) yang mengumpulkan 38 poin, dan sembilan angka dari pembalap Gresini Ducati Enea Bastianini.



Sukses di MotoGP Argentina 2022 di Sirkuit Termas de Rio Hondo, merupakan kemenangan pertama Aleix dan pertama untuk timnya di kasta tertinggi balap motor.

Aleix yang mengawali start dari posisi terdepan sempat disalip oleh pembalap Pramac Racing, Jorge Martin. Kendati demikian, pembalap asal Spanyol itu terus berupaya untuk merebut kembali posisinya. Alhasil, di sisa lima lap terakhir, dia mampu merangsek naik ke posisi pertama.



Kemenangan ini membuatnya berhasil mengukir sejarah. Pasalnya, ini merupakan podium pertama Aleix. Tak hanya itu saja, pencapaian tersebut juga membuat Aprilia berhasil meraih kemenangan di seri MotoGP selama keikutsertaannya.

Sebelumnya, Aleix telah membuat sejarah pada sesi kualifikasi. Dia berhasil meraih pole position setelah mencatatkan waktu terbaik 1 menit 37,688 detik. Hasil ini menjadi pertama kalinya Aprilia merebut pole position di MotoGP era 4 t-tak.

Kini, Aleix berhasil mengukir hasil manis tersebut. Dia mampu mencetak sejarah dengan membawa kemenangan pertama untuk Aprilia dan juga kemenangan pertama untuk dirinya sendiri. Pada balapan yang digelar sebanyak 25 lap itu, Aleix juga menjadi yang tercepat. Dia mencatatkan waktu selama 41 menit 36,198 detik.

Sementara itu, Aleix yang sukses raih podium pertama diikuti oleh Martin, dan Alex Rins. Kemudian untuk posisi empat dan lima diisi oleh Joan Mir dan Francesco Bagnaia.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1251 seconds (0.1#10.140)