Kesaksian Keluarga Bobotoh yang Meninggal di GBLA: Korban Terinjak-injak di Pintu V

Sabtu, 18 Juni 2022 - 10:30 WIB
loading...
Kesaksian Keluarga Bobotoh...
Dua suporter Persib Bandung atau Bobotoh meninggal dunia. Berdasarkan kesaksian yang mengaku anggota keluarga, korban baru ditemukan setelah tiga jam hilang. Foto: Twitter
A A A
BANDUNG - Dua suporter Persib Bandung atau Bobotoh meninggal dunia akibat desak-desakan masuk ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/6/2022). Berdasarkan kesaksian yang mengaku anggota keluarga, korban baru ditemukan setelah tiga jam hilang.

Baca Juga: 2 Bobotoh Meninggal di Stadion GBLA, Persib Bandung Turut Berduka

Akun Twitter @ehuuuuun menceritakan saat-saat menegangkan jelang menonton laga Persib vs Persebaya pada lanjutan Piala Presiden 2022. Diceritakan, dia dan saudaranya semula ingin masuk stadion bersama-sama.

Namun, dari ceritanya itu, dia mengaku terlibat chaos di pintu V. Di tempat itu, dia dan saudaranya itu sempat terinjak-injak hingga harus dibantu tim medis.

Sayangnya, di saat yang sama, dia terpisah dari saudara itu. Dia lalu meminta bantuan melalui postingan Twitter pukul 00.17 WIB untuk mencari saudaranya yang hilang itu.

“Minta bantuan nya. Saudara saya Ahmad/Ama hilang di GBLA ketika chaos di pintu V, tadi bareng saya ke injek injek. Saya terpisah ketika di tolong/tangani tim medis. Tolong bantuan nya bila ada yg melihat @officialvpc @v_frontline_pc @stdsiliwangi @simamaung,” tulisnya.

Selang tiga jam berikutnya tepatnya pukul 03.14 WIB, pemilik akun itu kembali memposting perkembangan terbaru. Dia menyebut saudaranya sudah ditemukan, namun dalam keadaan tidak bernyawa.

“Assalamuallaikum. Alhamdulillah saudara saya sudah ditemukan. Kondisi meninggal dunia, dia jd salah 1 korban bersama saya ketika chaos td. Minta doa dr semuanya semoga alm diberikan tempat yg semestinya dan di ampuni dosa dosa nya. Amiin allahuma amiin???? terima kasih semuanya”.



Postingan itu memicu komentar dari para netizen. Ada yang langsung mengucapkan berbela sungkawa, ada juga yang penasaran dengan kondisi terkini korban.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1277 seconds (0.1#10.140)