Shin Tae-yong Lantang Teriak-teriak Bakar Semangat Pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Madya

Selasa, 21 Juni 2022 - 21:30 WIB
loading...
Shin Tae-yong Lantang...
Shin Tae-yong serius dan bersemangat melatih timnas Indonesia U-19/Foto/Maulana Yusuf
A A A
JAKARTA - Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19 Shin Tae-yong serius dan bersemangat menggembleng pasukannya di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (21/6/2022) sore WIB. Shin menyiapkan tim untuk tampil di Piala AFF U-19 2022 .

Pelatih asal Korea Selatan itu kerap berteriak dengan lantang saat memberikan instruksi kepada Skuad Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-19. Sebelumnya, Shin memanggil 30 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC) untuk kerangka tim Piala AFF U-19 2022.



Menurut pantauan MNC Portal Indonesia pada hari ini, ke-30 Skuad Garuda Nusantara itu pun berlatih di bawah cuaca yang cukup mendukung. Menariknya, mereka begitu bersemangat dalam menjalani menu latihan yang diberikan oleh Shin Tae-yong itu.

Tak terkecuali, Shin Tae-yong juga begitu energik begitu memberikan instruksi kepada anak asuhnya. Terpantau, pelatih berusia 51 tahun itu meneriaki punggawa Garuda Nusantara dengan serius dan penuh semangat.



Selain itu, dengan didampingi staf pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong sesekali berdiskusi dengan mereka. Nampaknya, ia ingin totalitas dalam melatih Skuad Garuda Nusantara pada kali ini.

Meski terus berteriak, namun eks pelatih Timnas Korea Selatan itu tak lantas cepat kelelahan. Shin Tae-yong justru begitu antusias dengan bolak-balik mengarahkan anak asuhnya.

Sebatas informasi, Indonesia menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 2022. Turnamen ini akan diikuti oleh 11 negara dan akan dibagi menjadi dua grup, yakni Grup A dan B.

Indonesia tergabung di Grup A bersama Myanmar, Vietnam, Thailand, Brunei Darussalam dan Filipina. Sedangkan Grup B berisikan Malaysia, Laos, Timor Leste, Kamboja dan Singapura.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-19 akan mengawali laga perdana mereka di fase grup menghadapi Vietnam. Pertandingan itu akan dilangsungkan di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi pada Sabtu (2/7/2022) malam WIB.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Shin Tae-yong Tiba di...
Shin Tae-yong Tiba di Indonesia didampingi Jeong Seok-seo, Kembali ke Timnas?
Perjalanan Karier Shin...
Perjalanan Karier Shin Tae-yong Melatih Timnas Indonesia hingga Mendunia
STY Unggah Foto Buram...
STY Unggah Foto Buram saat Pantau Jordi Amat dan Pemain China, Netizen: Kelakuan Bapak-bapak
Ini Alasan Shin Tae-yong...
Ini Alasan Shin Tae-yong Hadir di Laga Persib vs Port FC
Shin Tae-yong Upayakan...
Shin Tae-yong Upayakan Timnas Indonesia Curi Satu Poin di Kandang Arab Saudi
STY dan Ekspektasi di...
STY dan Ekspektasi di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Ini Alasan STY Tetap...
Ini Alasan STY Tetap Panggil 4 Pemain yang Minim Menit Bermain ke Timnas
Jelang Bentrok Timnas...
Jelang Bentrok Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, STY Sebut Roberto Mancini Pelatih Terbaik
Perbandingan VO2 Max...
Perbandingan VO2 Max Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Era Evan Dimas Dulu Menurut Indra Sjafri
Rekomendasi
Gempa Bumi M5,3 Guncang...
Gempa Bumi M5,3 Guncang Maluku Malam Ini
Penjualan Global Motor...
Penjualan Global Motor Suzuki Tahun 2024 Terbaik dalam 15 Tahun
Meghan Markle Buat Masalah...
Meghan Markle Buat Masalah Lagi dengan Kate Middleton Imbas Temui Pangeran Harry
Berita Terkini
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
12 menit yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
1 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
1 jam yang lalu
Kenshiro Teraji Menang...
Kenshiro Teraji Menang TKO di Ronde 12, Satukan Gelar WBC dan WBA
1 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Ana/Tiwi dan Putri KW Angkat Koper, Rehan/Gloria Lolos ke Perempat Final
10 jam yang lalu
Emil Audero Cs Didaftarkan...
Emil Audero Cs Didaftarkan Bela Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain!
11 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved