Franco Morbidelli Optimistis Ulang Sukses Taklukkan Sirkuit Aragon

Jum'at, 16 September 2022 - 01:01 WIB
loading...
Franco Morbidelli Optimistis...
Franco Morbidelli berharap dapat memenangi MotoGP Aragon 2022. Sebab, pembalap tim Monster Energy Yamaha pernah meraih hasil bagus di Sirkuit Motorland Aragon. Foto: motorcyclesports.net
A A A
ALCANIZ - Franco Morbidelli berharap dapat memenangi MotoGP Aragon 2022. Sebab, pembalap tim Monster Energy Yamaha pernah meraih hasil bagus di Sirkuit Motorland Aragon.



Para pembalap kini tengah bersiap untuk melakoni seri ke-18 MotoGP 2022. itu akan digelar di Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol, Minggu (18/9/2022).

Morbidelli punya kenangan indah di lintasan sepanjang 5,345 km itu. Dia pernah merebut kemenangan di sana saat menjadi tuan rumah MotoGP Teruel 2020.

“Pada akhir pekan ini, kami akan kembali untuk balapan. Saya memiliki kenangan bagus di Aragon pada 2020, ketika memenangkan MotoGP Teruel,” kata Morbidelli di laman resmi Yamaha.

Namun, pembalap blasteran Italia-Brasil itu menyadari tetap perlu kerja keras jika ingin menang. Terlebih dengan keadaannya saat ini yang belum bisa tampil maksimal dengan motor Yamaha YZR-M1.

Karena itu, Morbidelli bakal berusaha untuk berusaha mendapatkan hasil positif. Terlebih, ini akan menjadi balapan terakhir di Eropa musim ini sebelum kembali merambah Asia.



“Kami sadar jika persaingan di luar sana begitu berat. Tetapi, kami telah membuktikan jika bisa mendapatkan hasil positif di lintasan ini juga,” pungkas Morbidelli.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1715 seconds (0.1#10.140)