Kroasia vs Brasil: Luka Modric Prediksi Laga Diakhiri Drama Adu Penalti

Jum'at, 09 Desember 2022 - 11:05 WIB
loading...
Kroasia vs Brasil: Luka...
Timnas Kroasia menantang favorit juara Brasil pada perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Education City/Foto/Reuters
A A A
AL RAYYAN - Timnas Kroasia menantang favorit juara Brasil pada perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Education City, Al Rayyan, Jumat (9/12/2022) pukul 22.00 WIB. Gelandang Vatreni -julukan timnas Kroasia- Luka Modric, mengatakan timnya harus bersiap menghadapi situasi adu penalti.

Kroasia punya rekor buruk menghadapi Selecao. Mereka selalu kalah dalam tiga pertemuan terakhir. Namun, catatn negatif itu akan menjadi motivasi lebih Luca Modric dan kawan-kawan untuk mendapatkan kemenangan perdana dari wakil benua Amerika Selatan tersebut.



Modric pun menyadari jika pertandingan ini bakal sangat ketat. Tak heran, dia pun menilai jika peluang pertandingan mencapai babak tambahan waktu hingga adu babak penalti pun tak tertutup.

“Kami harus mampu mengembangkan kekuatan mental dan konsistensi. Terlebih jika mencapai babak tambahan waktu dan adu penalti,” kata Modric dikutip The Guardian.



Meski begitu, Modric merasa Timnas Kroasia sedikit diuntungkan. Karena sebelumnya mereka sudah melewati babak adu penalti, ketika mengalahkan Jepang.

“Jika akhirnya kami mencapai tahapan seperti itu, maka pertandingan sebelumnya memastikan kami dapat kembali melakukannya. Kami sudah bersiap untuk apapun,” ujarnya.

Soal masa depannya bersama Timnas Kroasia, Modric menyatakan bahwa dirinya belum memutuskan. Dia ingin lebih dulu fokus membawa negaranya melangkah sejauh mungkin di Piala Dunia 2022 setelah berhasil mencapai perempat final untuk menghadapi Brasil.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2401 seconds (0.1#10.24)