Lionel Messi si Mungil yang Dikagumi Pemain dan Pelatih

Selasa, 28 April 2020 - 15:02 WIB
loading...
Lionel Messi si Mungil...
Lionel Messi adalah salah satu pemain terhebat dalam sejarah pertandingan / Foto: mundoalbiceleste
A A A
BARCELONA - Lionel Messi adalah salah satu pemain terhebat dalam sejarah pertandingan. Sehingga tak aneh jika La Pulga selalu mendapatkan pujian baik dari penggemar maupun segelintir pesepak bola di dunia.

Prestasinya selama membela Barcelona tidak luput dari perhatian selama karirnya, dan banyak anak-anak Catalan bersama para pemain dan manajer terkait Barcelona telah menyanyikan pujiannya.

Selama menjalani karier dan menorehkan prestasi bersama Barcelona, Langkah Messi di lapangan hijau tak pernah luput dari perhatian. Baik itu penggemar, pemain maupun pelatih sama-sama mengangkat tangan dan menaruh kekaguman terhadap pemilik enam trofi Ballon d'Or tersebut.

Lantas siapa saja yang diam-diam menaruh perharian pada Lionel Messi?

Berikut 5 Hal Lionel Messi yang Dapat Pujian dari Pemain maupun Pelatih

1. Diego Simeone dan Diego Godin
Diego 'El Cholo' Simeone adalah pelatih luar biasa yang telah mencapai prestasi mengesankan bersama Atletico Madrid. Baik itu sebagai pemain maupun pelatih. Tapi siapa sangka jika dia mengakui kehebatan Messi.

Sejak Simeone menjabat sebagai pelatih Atletico Madrid, dia diketahui kesulitan untuk menaklukan pergerakan Messi. Bahkan dalam beberapa kesempatan sebelumnya dia pernah membuat pernyataan kontroversial bahwa rekan senegaranya itu lebih berbahaya ketimbang trio BBC (Gareth Bale, Karim Benzema, dan Cristiano Ronaldo).

Satu hal yang selalu diingat ketika Simeone tidak bereaksi saat Fernando Torres membobol gawang Barcelona pada 2015. Karena dia melihat Messi sedang melakukan pemanasan.

Sama seperti Simeone, Diego Godin memberikan nilai yang tinggi terhadap rekam jejak Messi selama melawan Atletico Madrid. Bek yang pernah mengguncang Camp Nou saat bertarung dalam perburuan gelar Liga Spanyol itu mengakui bahwa pemain bertubuh mungil dari Argentina tersebut selalu membuatnya frustrasi lantaran sulit menghentikan Messi.

2. Paul Pogba
Paul Pogba adalah pemenang sejak lahir, dan pidatonya sebelum menghadapi Argentina yang dikapteni Messi di babak 16 besar Piala Dunia menunjukkan bahwa ia tidak takut siapa pun untuk mencapai tujuannya

Paul Pogba memiliki prinsip bahwa dirinya tidak takut menghadapi pemain mana pun di lapangan hijau. Tapi di balik sikapnya itu gelandang Manchester United tersebut menunjukkan kekagumannya pada Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Pogba selalu antusias setiap kali berbicara tentang dua megabintang ini. Bahkan dalam sebuah kesempatan, Pogba menyatakan bahwa dirinya suatu hari nanti ingin menjadi rekan setim dari Messi.

3. Sergio Aguero
Sergio Aguero adalah sahabat Messi dalam sepak bola, dan kedua bintang telah menunjukkan kecakapan luar biasa untuk klub dan negara. Persahabatan mereka sudah terjalin ketika pelatih Argentina sengaja menduetkan dua penyerang ini di Piala Dunia U20 pada 2005 lalu.

Alasan pelatih membuat ide tersebut agar Aguero dapat belajar banyak dari pengalaman Messi di Eropa. Sejak itu, keduanya tidak dapat dipisahkan dan mereka bahkan saling belajar untuk mengenal karakter satu sama lain.

Meskipun tidak pernah berada satu tim dengan La Pulga. Namun Messi telah menjadi salah satu panutan terbesar Aguero dalam perjalanannya untuk menjadi salah satu legenda di Liga Primer.

4. Sadio Mane
Sadio Mane adalah salah satu pemain terbaik Liverpool yang pernah bertarung untuk memperebutkan penghargaan Ballon d'Or usai mengantarkan Si Merah meraih juara Liga Champions musim lalu.

Penyerang Senegal itu adalah pencetak gol terbanyak Liverpool musim ini dan berada di urutan keempat dalam peringkat Ballon d'Or 2019, di mana ia menyatakan bahwa suaranya akan diberikan kepada La Pulga dan bukan rekan setimnya Virgil Van Dijk.

Sebelum acara penghargaan itu dimulai, mantan pemain sayap Southampton itu mengakui bahwa jika ia kehilangan Ballon d'Or dari Messi, ia akan kalah dari pemain terbaik di dunia. Lulusan La Masia kemudian mengkritik suara Juergen Klopp untuk Van Dijk dan berpikir pelatih Jerman seharusnya mendukung pemain sayapnya, seperti yang dilakukan Leo.

5. Gianluigi Buffon
Pada bagian terakhir ada nama Gianluigi Buffon. Kiper veteran Juventus ini merupakan salah satu penjaga gawang terbaik yang pernah ada. Meskipun banyak prestasi yang ditoregkannya bersama Si Nyonya Tua, namun ia selalu gagal memberikan gelar Liga Champions seperti yang terjadi saat Lionel Messi mengubur mimpinya merebut trofi di kompetisi antarklub Eropa tersebut.

Sebelum final itu, kiper veteran itu berharap Messi, si alien akan menjadi manusia selama 90 menit dan tidak menghasilkan keajaiban seperti biasanya. Setelah itu, dia kemudian merasa perlu menyentuh pipi Argentina untuk memastikan dia manusia.

Pemain asal Italia itu sangat menaruh perhatian pada Messi. Dan ia telah berkali-kali mengakui bahwa pemenang Ballon d'Or enam kali itu adalah pemain terbaik di dunia.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1271 seconds (0.1#10.140)