Digoda Chelsea, John Stones Akhirnya Nyerah

Rabu, 26 Agustus 2015 - 00:43 WIB
Digoda Chelsea, John...
Digoda Chelsea, John Stones Akhirnya Nyerah
A A A
WALTON - Enam hari lagi jendela bursa transfer musim panas akan ditutup. Sejumlah klub papan atas Eropa semakin rajin berselancar untuk menemukan pemain anyar sebelum melanjutkan kompetisi di musim ini.

Salah satu nama yang tengah hangat diperbincangkan adalah John Stones. Maklum, bek berusia 21 tahun itu menjadi salah satu target utama Chelsea. Bahkan demi mendapatkan Stones, The Blues -julukan Chelsea- sudah tiga kali merayu Everton dengan tawaran 20 juta pounds, 26 juta pounds, dan 30 juta pounds.

Sayangnya, ketiga tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh manajemen Everton. Namun sekarang situasinya berbeda, terutama melihat peluang juara bertahan Liga Inggris untuk mendapatkan Stones.

Menurut kabar yang dihimpun dari ESPN, Rabu (26/8/2015), Stones secara resmi menyatakan keinginannya untuk meninggalkan Everton di bursa transfer musim panas ini. Keinginannya itu disampaikan langsung kepada pihak klub.

Kabar mengejutkan ini muncul setelah Everton berhasil mengamankan Ramiro Funes Miro. Pemain berkebangsaan Argentina itu digadang-gadang bakal menjadi pengganti pemain berpaspor Inggris jika ia benar-benar meninggalkan klub dan bergabung dengan Chelsea. Artinya, peluang Jose Mourinho memboyong pemain brondong asal Inggris tinggal menunggu waktu.

Sekadar informasi, Stones memulai karir sepak bolanya di akademi sepak bola Barnsley dari 2011 hingga 2012. Catatan 25 kali penampilan bagi Barnsley membuat Everton kepincut. The Toffees -julukan Everton- kemudian meminang Stones seharga tiga juta poundsterling dengan masa kontrak hingga lima setengah tahun.

Sempat tidak terpakai di awal karinya bersama Everton, Stones perlahan menjelma menjadi salah satu pilar andalan di lini belakang sejak musim 2013/14. Di bawah asuhan pelatih Roberto Martinez, Stones mendapat kepercayaan untuk lebih sering tampil. Terbukti, catatan 28 kali penampilan dan satu gol berhasil dia torehkan di musim 2013/14.

Kegemilangan Stones kemudian berlanjut di musim lalu saat dia mulai menggeser bek senior Everton, Sylvain Distin. Menurut catatan Squawka, Stones tampil 23 kali, 10 laga lebih banyak ketimbang Distin. Stones tergolong pemain yang mutltifungsi. Pasalnya, selain sebagai pemain belakang, Stones juga mampu bermain sebagai bek kanan. (Baca juga: Mengenal Sosok John Stones Bek Everton Incaran Chelsea)
(akr)
Berita Terkait
Everton Ajukan Tawaran...
Everton Ajukan Tawaran Resmi, Frank Lampard Segera Merapat
Chelsea Cuma Sekali...
Chelsea Cuma Sekali Jebol Gawang Everton, Thomas Tuchel Butuh Pemain Baru
Bursa Transfer: Chelsea...
Bursa Transfer: Chelsea Ramaikan Perburuan Raheem Sterling
Frank Lampard Resmi...
Frank Lampard Resmi Ditunjuk sebagai Pelatih Baru Everton
Menanti Transformasi...
Menanti Transformasi Chelsea
Bursa Transfer: Chelsea...
Bursa Transfer: Chelsea Resmi Rekrut 2 Pemain Brondong
Berita Terkini
Indonesia Arena Jadi...
Indonesia Arena Jadi Opsi Utama Venue Piala Asia Futsal 2026, GBK Siaga!
30 menit yang lalu
FFI Bahas Kebutuhan...
FFI Bahas Kebutuhan Infrastruktur Piala Asia Futsal 2026 dengan Gubernur DKI
1 jam yang lalu
Superfight Islam Makhachev...
Superfight Islam Makhachev vs Ilia Topuria Batal, Pelatih: Kami Fokus Justin Gaethje!
2 jam yang lalu
Pengakuan Rafael Struick,...
Pengakuan Rafael Struick, Hidup Berubah Drastis usai Bela Timnas Indonesia!
3 jam yang lalu
Debut Trio Eropa di...
Debut Trio Eropa di Timnas Indonesia: Joey Pelupessy Lebih Menonjol Jadi Starter Lawan Australia
4 jam yang lalu
George Kambosos Sesalkan...
George Kambosos Sesalkan Daud Yordan Mundur, Eddie Hearn: Semoga Lekas Sembuh
5 jam yang lalu
Infografis
Setekah Perang Sengit,...
Setekah Perang Sengit, Rusia Akhirnya Rebut New York dari Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved