Evan Dimas Cs Dipinjamkan, Ada Apa dengan Surabaya United?
A
A
A
SURABAYA - Masa depan tim Surabaya United semakin tidak jelas setelah sejumlah pemainnya dilepas ke klub lain. Setelah Evan Dimas cs dipinjamkan ke Bali United, dua pemain muda, Firly Apriansyah dan Asep Berlian, menyusul dilepas.
Kedua pemain ini bakal membela salah satu klub peserta Turnamen Piala Gubernur Kaltim, Januari mendatang. "Sudah ada tim yang ingin memakai Firly sama Asep, saya lupa namanya. Minta keduanya untuk dipakai sementara di Piala Gubernur Kaltim,"ucap CEO Persebaya, Gede Widiade.
Meski belum menyebut nama, namun kabarnya kedua pemain muda Surabaya United itu akan berlabuh di klub Persiba Balikpapan. "Kami izinkan, karena kebetulan tim juga sedang tidak ada kegiatan setelah Piala Jenderal Sudirman,''ucap pengusaha properti ini.
Sebelumnya, empat pemain Surabaya United sudah lebih dulu berlabuh ke Bali United. Yaitu, Evan Dimas, Zulfiandi, Putu Gede dan Ilham Udin Armaiyn, "Statusnya pinjam, kalau sewaktu-waktu kita butuhkan, bisa balik lagi. Tidak ada masalah,"ucap Gede.
Selain hanya berstatus pinjaman, Gede berharap empat pemain yang berlabuh ke Bali United diharapkan bisa meningkatkan kemampuan kerena bergabung kembali dengan mantan pelatihnya di Timnas U-19, Indra Sjafri. "Saya rasa pemain juga betah di sana, karena bertemu pelatihnya lagi,"ujarnya.
Sejak tersingkir di babak 8 Besar, seluruh pemain Surabaya United diliburkan. Kabarnya, mereka diminta kembali berlatih 9 Januari, mendatang, "Belum ada perubahan, pemain akan kumpul awal Januari,"ucap Manajer Operational Surabaya United, Rahmad Sumanjaya.
Diakui Sumanjaya, Surabaya United belum ada rencana mengikuti turnamen, termasuk Piala Gubernur Kaltim. "Kita tidak mendapatkan undangan di Kaltim, hanya ada satu undangan Piala Marahalim, belum kita putuskan ikut atau tidak,''ujarnya.
Kedua pemain ini bakal membela salah satu klub peserta Turnamen Piala Gubernur Kaltim, Januari mendatang. "Sudah ada tim yang ingin memakai Firly sama Asep, saya lupa namanya. Minta keduanya untuk dipakai sementara di Piala Gubernur Kaltim,"ucap CEO Persebaya, Gede Widiade.
Meski belum menyebut nama, namun kabarnya kedua pemain muda Surabaya United itu akan berlabuh di klub Persiba Balikpapan. "Kami izinkan, karena kebetulan tim juga sedang tidak ada kegiatan setelah Piala Jenderal Sudirman,''ucap pengusaha properti ini.
Sebelumnya, empat pemain Surabaya United sudah lebih dulu berlabuh ke Bali United. Yaitu, Evan Dimas, Zulfiandi, Putu Gede dan Ilham Udin Armaiyn, "Statusnya pinjam, kalau sewaktu-waktu kita butuhkan, bisa balik lagi. Tidak ada masalah,"ucap Gede.
Selain hanya berstatus pinjaman, Gede berharap empat pemain yang berlabuh ke Bali United diharapkan bisa meningkatkan kemampuan kerena bergabung kembali dengan mantan pelatihnya di Timnas U-19, Indra Sjafri. "Saya rasa pemain juga betah di sana, karena bertemu pelatihnya lagi,"ujarnya.
Sejak tersingkir di babak 8 Besar, seluruh pemain Surabaya United diliburkan. Kabarnya, mereka diminta kembali berlatih 9 Januari, mendatang, "Belum ada perubahan, pemain akan kumpul awal Januari,"ucap Manajer Operational Surabaya United, Rahmad Sumanjaya.
Diakui Sumanjaya, Surabaya United belum ada rencana mengikuti turnamen, termasuk Piala Gubernur Kaltim. "Kita tidak mendapatkan undangan di Kaltim, hanya ada satu undangan Piala Marahalim, belum kita putuskan ikut atau tidak,''ujarnya.
(aww)