Agen Rahasiakan Masa depan Ibra

Sabtu, 12 Maret 2016 - 13:14 WIB
Agen Rahasiakan Masa...
Agen Rahasiakan Masa depan Ibra
A A A
PARIS - Zlatan Ibrahimovic membuka kesempatan untuk bermain di Liga Premier Inggris musim depan. Hal ini diketahui setelah penyerang Paris Saint Germain (PSG) masih bersikeras menunda membarui kontrak bersama klub yang akan berakhir pada Juni mendatang.

Kontrak Ibrahimovic bersama PSG menjadi isu yang sangat seksi. Bahkan tak sedikit pelamar yang sudah mengajukan tawaran kepada klub besutan Laurent Blanc. Salah satu pelamar yang dikabarkan sangat serius mendekati mantan penyerang Barcelona itu adalah Manchester United.

Kurangnya kontribusi Wayne Rooney ditambah stok striker United memaksa tim berjuluk Setan Merah menempatkan Ibra dalam daftar target mereka musim depan. Namun demikian, Mino Raiola selaku agen Ibracadabra masih merahasiakan masa depan pemain dengan ciri khas rambut kuncirnya tersebut pada musim depan.

"Kami belum bisa mengungkapkan apa-apa sebelum musim ini berakhir. Kami memiliki rencana yang jelas tentang apa yang ingin kita lakukan dan saya tahu apa yang sedang Ibra pikirkan. Tapi kami tidak ingin Anda tahu," ungkap Raiola seperti dikutip Soccerlens, Sabtu (12/3/2016).

Ibra bisa dikatakan salah satu pemain yang sangat istimewa. Setiap klub yang diperkuat pemain berkebangsaan Swedia tersebut selalau keluar sebagai juara. Adalah Ajax Amsterdam, Juventus, AC Milan, Inter Milan, Barcelona, dan PSG pernah merasakan kehebatan pemain kelas dunia ini.

Sekarang pemain yang telah mengoleksi 370 gol sepanjang kariernya itu tengah mempersiapkan gelar juara Liga Prancis (Ligue 1) bersama PSG untuk keempat kalinya secara berturut-turut. Perayaan pesta gelar itu kemungkinan bakal berlangsung di Stade de l'Aube atau markas Troyes, saat anak asuh Laurent Blanc melakoni laga pekan ke-30. (Baca juga: PSG Siap Gelar Pesta Juara Ligue 1 di Kandang Troyes)
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5306 seconds (0.1#10.24)