Tendangan Gledek Gareth Bale Ulangi Peristiwa 10 Tahun

Minggu, 12 Juni 2016 - 01:48 WIB
Tendangan Gledek Gareth...
Tendangan Gledek Gareth Bale Ulangi Peristiwa 10 Tahun
A A A
BORDEAUX - Gareth Bale mengulang peristiwa sepuluh tahun lalu ketika ia mencetak gol melalui tendangan bebas saat menghadapi Slovakia di laga perdana babak penyisihan Grup B Piala Eropa 2016. Tapi kali ini situasinya berbeda di mana tim polesan Chris Coleman menang dengan skor 2-1, Minggu (12/6/2016) dini hari WIB.

Popularitas Bale mulai akrab di telinga penikmat sepak bola dunia ketika dia masuk skuat tim nasional Wales di kualifikasi Piala Eropa 2008 melawan Slovakia, pada 7 Oktober 2006. Meski memulai debut pemilik nama lengkap Gareth Frank Bale ternyata tidak demam panggung.

Bale justru mampu mencetak gol pertamanya bersama timnas Wales melalui tendangan bebas. Pemain kidal tersebut sukses mengelabui kiper lawan dari jarak 36 meter, dan dia mencatatkan diri sebagai pemain termuda Wales yang mampu mencetak gol perdana.

Kendati menciptakan prestasi ciamik bersama timnas Wales, namun saat itu Slovakia malah keluar sebagai pemenang dengan skor 1-5. Itu merupakan kekalahan terburuk yang pernah dirasakan sejak 1908.

Singkat kata, peristiwa sepuluh tahun lalu kembali terulang ketika Bale mencetak gol melalui tendangan bebas. Bedanya, pemain yang doyan menguncir rambutnya itu menaklukkan kiper Matus Kozacik dari jarak 25 meter pada menit 10.

Sontak, puluhan ribu penonton di Nouveau Stade de Bordeaux bersorak menyambut gol indah tersebut. Pasalnya, ini merupakan usaha pertama Bale ke gawang Slovakia dan pertama mencetak gol di Piala Eropa 2016 melalui tendangan bebas.

"Rasanya seperti sebuah pertandingan kandang dengan begitu banyak penggemar bersorak untuk kami. Itu bagus untuk mencetak gol bersejarah, tetapi hal yang paling penting adalah tiga poin," ucap Bale, pasca pertandingan.

Sekadar informasi, ini merupakan kemenangan pertama Wales sejak absen selama 58 tahun di Piala Eropa. Dan untuk sementara tim berjuluk The Dragons bertengger di posisi teratas Grup B dengan raihan sempurna tiga poin. Sedang Slovakia berada sebagai juru kunci.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1030 seconds (0.1#10.140)