Juventus Salip Chelsea Dalam Perburuan Axel Witsel

Senin, 19 Desember 2016 - 20:54 WIB
Juventus Salip Chelsea...
Juventus Salip Chelsea Dalam Perburuan Axel Witsel
A A A
TURIN - Juventus di posisi terdepan dalam perburuan pemain Zenit Saint Petersburg Axel Witsel. La Vecchia Signora mengonfirmasi sudah melakukan kontak serius baik dengan pemain maupun klub untuk memboyong gelandang serang asal Belgia itu ke Turin.

Manajer Umum Juventus Giuseppe Marotta menegaskan pihaknya tinggal menunggu respons Zenit untuk melepas Witsel. "Witsel adalah kesempatan yang baik bagi kami. Kontraknya berakhir pada Juni 2017. Kami sudah kontak dengan Zenit Saint Petersburg untuk mengontrak Witsel secepatnya," kata Marotta kepada Radio Achi'io Sport dilansir football-italia.net.

"Kami tetap berhubungan dengan Zenit untuk melihat kemungkinan apakah kami bisa membeli dia sekarang. Sementara kami menunggu respons mereka, kami menutup mata pada pilihan lain," imbuh Marotta.

Witsel, pemain kelahiran Liege, Belgia, 12 Januari 1989, merupakan bidikan lama Juventus. Bahkan La Vecchia Signora nyaris mendapatkan tanda tangannya pada bursa transfer musim panas 2016. Namun, pada detik-detik akhir penutupan bursa, Zenit membatalkan niatnya, padahal Witsel sudah berada di Turin.

Tak hanya Juventus yang mengingingikan pemain dengan banderol 16 juta pounds (Rp265 miliar) itu. Chelsea dan Everton pun membidiknya sejak lama. Namun, operasi perburuan mereka sedikit lambat melihat Zenit yang keras kepala mempertahankannya.

Menurut Marotta, selain Witsel, Juventus juga tengah menjajaki kesepakatan untuk gelandang muda Boca Juniors Rodrigo Bentancur. Juventus memiliki opsi pertama untuk membeli Bentancur menyusul transfer Carlos Tevez ke Boca pada tahun 2015 dan mereka tertarik untuk mengikat Bentancur di akhir musim.

"Saya tidak menyangkal bahwa kami tengah bekerja memburu dua pemain tersebut (Witsel dan Bentancur). Kami punya hak penawaran pertama untuk Bentancur yang kontraknya berakhir pada April 2017 dan kami akan menebus dirinya. Kami tidak akan mengontraknya pada Januari, tapi tahun depan," ungkap Marotta yang juga mengakui tengah memantau bek Atalanta Mattia Caldara, serta rekan setimnya Roberto Gagliardini.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6931 seconds (0.1#10.140)