Sambut Musim Baru, PSGC Pilih Amankan Pemain Lama

Rabu, 11 Januari 2017 - 20:20 WIB
Sambut Musim Baru, PSGC...
Sambut Musim Baru, PSGC Pilih Amankan Pemain Lama
A A A
CIAMIS - Menyambut kick-off Divisi Utama yang bergulir pada 26 Maret 2017, PSGC Ciamis mulai berbenah. PSGC akan memanggil kembali sejumlah pemain yang sempat tampil pada musim lalu.PSGC Ciamis akan mempertahankan setidaknya 12 pemain lama, antara lain tiga pemain berusia di atas 25 tahun seperti Joko Sasongko, Budiawan dan Arip Budiman. Serta pemain lokal sebanyak sembilan orang.Hal itu sesuai regulasi baru hasil kongres PSSI di Bandung, Minggu (8/1/2017). Tim Divisi Utama hanya bisa menggunakan lima pemain senior yang usianya di atas 25 tahun. Dan, sisanya dari kuota 30 pemain, sebanyak 25 diantaranya harus di bawah 25 tahun.“Komposisi pemain kami musim lalu ada 26 orang. Tapi, yang usia di bawah 25 tahun cuma sembilan orang. Mereka dipastikan akan kami bawa. Dan, 17 pemain sisanya berumur di atas 25 tahun. Yang kami panggil hanya tiga orang,” ujar pelatih PSGC Ciamis Herdiat Sunarya saat ditemui di Stadion Galuh Ciamis, Rabu (11/1/2017).Untuk sisa dua kuota pemain di atas 25 tahun, PSGC membidik Ledi Utomo dan Egi Melgiansyah yang saat ini masih dalam proses negoisasi. Khusus Ledi masih menunggu kepastiannya di tim ISL.Sedangkan mantan pemain PSGC usia di bawah 25 tahun yang mungkin akan dipanggil lagi diantaranya Altobeli. “Jadi 14 pemain kemungkinan sudah ada. Sehingga untuk memenuhi kuota yang ditentukan kami akan lakukan seleksi,” sambung Herdiat.Herdiat menambahkan ada beberapa pemain lokal Ciamis yang sengaja tidak dipanggil lagi karena usianya lebih dari 25 tahun, seperti Dicky Aditya, Iwan MD dan Didin Jahidin.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1070 seconds (0.1#10.140)