Manchester United Batal Menang, Mkhitaryan Salahkan Rumput

Jum'at, 10 Maret 2017 - 17:41 WIB
Manchester United Batal Menang, Mkhitaryan Salahkan Rumput
Manchester United Batal Menang, Mkhitaryan Salahkan Rumput
A A A
MANCHESTER - Henrikh Mkhitaryan membeberkan penyebab gagalnya Manchester United mengalahkan Rostov. Tersendatnya Setan Merah saat melakoni leg pertama babak 16 Besar Liga Europa karena rumput yang jelek.

Manchester United urung menang saat tandang ke Stadion Olimp 2, Jumat (10/3/2017). Unggul lewat gol Mkhitaryan hasil assist Zlatan Ibrahimovic di menit ke-35, tuan rumah lalu membalas lewat Alexander Bukharov di menit ke-53. Kedudukan 1-1 bertahan hingga usai.

Gol balasan Rostov membuat Manchester United melewati dua laga beruntun disemua ajang tanpa kemenangan. Armada Jose Mourinho juga sempat ditahan AFC Bournemouth 1-1. Itu terjadi setelah Manchester United menjuarai Piala Liga Primer.

Mkhitaryan lalu buka mulut terkait performa Manchester United. Gelandang asal Armenia itu menyebut terpelesetnya Paul Pogba dkk karena kualitas rumput Stadion Olimp 2 tidak sesuai standard.

“Kami sudah mencoba tampil sebaik mungkin di lapangan seperti ini. Saya bahkan tidak ingin membahas soal rumput. Sebab, itu sangat buruk. Jadinya laga tidak berlangsung menarik. Tapi, yang jelas kami sudah berusaha,” jelas Mkhitaryan, dilansir skysport.

Meski demikian, Mkhitaryan mengakui strategi yang diusung wakil Rusia itu cukup menyulitkan Manchester United. Pelatih Ivan Daniliants menurunkan Bukharov sejak awal. Determinasi yang ditunjukan penyerang berusia 31 tahun itu akhirnya berbuah gol.

“Seperti yang Anda ketahui, itulah sepak bola. Tidak peduli walau Anda mencetak gol dan unggul 1-0, Anda harus siap menghadapi segala kemungkinan. Kami kemasukan gol, dan itu suatu kesalahan. Tapi, masih ada leg kedua,” pungkas sang playmaker.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7310 seconds (0.1#10.140)