Sebastian Vettel Pemenang GP Australia 2017

Minggu, 26 Maret 2017 - 14:05 WIB
Sebastian Vettel Pemenang...
Sebastian Vettel Pemenang GP Australia 2017
A A A
MELBOURNE - Sebastian Vettel menempatkan namanya sebagai pemenang pada seri pembuka Formula 1 musim ini. Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Melbourne, Minggu (26/3/2017), juara dunia empat kali itu sukses mengasapi rival utamanya Lewis Hamilton.

Ini merupakan kemenangan keduanya di Sirkuit Melbourne. Sebelumnya mantan pilot jet darat Red Bull itu pernah naik podium pertama pada 2011 lalu.

Hasil positif itu sekaligus mengakhiri paceklik kemenangan. Pasalnya sejak mengamankan podium di Grand Prix Singapura 2015 lalu, Vettel belum pernah merasakan podium pertama. Sekarang dia berhasil menancapkan namanya sebagai pemenang pada seri pembuka ini.
Sebastian Vettel Pemenang GP Australia 2017

Tentunya keberhasilan ini meningkatkan kepercayaan dirinya di tengah persaingan yang sangat kompetitif di musim ini. Pada balapan pembuka ini, sebanyak tujuh pembalap gagal menyentuh garis finis, salah satunya adalah Fernando Alonso (McLaren).

Sementara Lewis Hamilton yang sebelumnya sukses menempati pole position harus puas berada di urutan kedua dengan terpaut 9.975 detik dari Vettel. Posisi ketiga ditempati rekan setimnya Valtteri Bottas.

"Tantangan perburuan gelar masih jauh. Tapi untuk saat ini kami telah menandai awal yang baik di sini. Semua orang telah bekerja keras dan kurang istirahat dan hasilnya cukup mengagumkan karena jet darat benar-benar menyenangkan untuk dikendarai," jelas Vettel pasca balapan.

Hasil lengkap seri pembuka Formula 1 di Grand Prix Australia:


1. Sebastian Vettel Ferrari 57 laps
2. Lewis Hamilton Mercedes +9.975s
3. Valtteri Bottas Mercedes +11.250
4. Kimi Raikkonen Ferrari - Ferrari +22.393s
5. Max Verstappen Red Bull +28.827
6. Felipe Massa Williams +1m 17.644s
7. Sergio Perez Force India +1 lap
8. Carlos Sainz Toro Rosso +1 lap
9. Daniil Kvyat Toro Rosso +1 lap
10. Esteban Ocon Force India +1 lap
11. Nico Hulkenberg Renault +1 lap
12. Antonio Giovinazzi Sauber +2 laps
13. Stoffel Vandoorne McLaren +2 laps

Gagal Finis


14. Fernando Alonso McLaren
15. Kevin Magnussen Haas
16. Lance Stroll Williams
17. Daniel Ricciardo Red Bull
18. Marcus Ericsson Sauber
19. Jolyon Palmer Renault
20. Romain Grosjean Haas
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1089 seconds (0.1#10.140)