Ingin Nikmati Liburan, Madura United Bertekad Habisi Semen Padang

Minggu, 11 Juni 2017 - 14:47 WIB
Ingin Nikmati Liburan, Madura United Bertekad Habisi Semen Padang
Ingin Nikmati Liburan, Madura United Bertekad Habisi Semen Padang
A A A
BANGKALAN - Madura United tidak ingin menikmati libur Idul Fitri dengan rasa sakit. Karena itu Laskar Sape Kerrab bertekad meraih kemenangan pada laga terakhir di bulan puasa kontra Semen Padang.

Madura United saat ini sedang berlari kencang. Sejak dipecundangi Persela Lamongan 0-2 pada 21 April 2017, mereka tidak pernah kalah lagi di delapan pertandingan beruntun Liga 1 2017.

Madura United bahkan sukses memetik dua kemenangan berturut-turut yang membuat peringkatnya terkatrol. Mereka kini jadi runner up sementara Liga 1 usai melumat Persegres Gresik (3-2) dan Persipura Jayapura (2-0).

Berhubung selisihnya dengan PSM Makassar hanya satu angka, Madura United bisa saja menguasai klasemen jika bisa mengalahkan Semen Padang di stadion Gelora Bangkalan, Senin (12/6/2017).

Itulah yang jadi target Madura United. Armada Gomes de Olivera bertekad menundukan Semen Padang, dan sambil berharap PSM terpeleset lagi saat menjamu Pusamania Borneo FC, 19 Juni 2017.

Setelah meladeni Semen Padang, Greg Nwokolo dkk akan rehat selama hampir tiga pekan, dan baru tanding lagi pada 4 Juli 2017 melawan Pusamania Borneo FC. Karena itu Gomes berharap pasukannya bisa memenangi partai terakhir saat Ramadan itu.

“Ketika kami menghadapi Semen Padang, selalu menemui batu ganjalan. Terakhir kami bertemu di Piala Presiden (2017) dan mereka memenangi pertandingan meski Madura United berstatus tuan rumah,” ucap Gomes.

Gomes tidak menampik laga nanti akan sangat sulit bagi pasukannya. Itu karena Semen Padang punya catatan cukup bagus saat tandang ke Jawa Timur, khususnya di markas Madura United. Kala jumpa di Piala Presiden, Kabau Sirah menang 1-0.

“Misi Madura United tentunya ingin melanjutkan catatan tidak pernah kalah. Pemain sudah mempersiapkan dengan baik untuk itu. Tapi, agar bisa menang, kami harus tetap berjuang,” tambah Gomes.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6523 seconds (0.1#10.140)