Ke Final Piala Konfederasi 2017, Jerman Catat Tim Tersubur

Jum'at, 30 Juni 2017 - 08:31 WIB
Ke Final Piala Konfederasi 2017, Jerman Catat Tim Tersubur
Ke Final Piala Konfederasi 2017, Jerman Catat Tim Tersubur
A A A
SOCHI - Pasukan Joachim Loew tercatat sebagai salah satu tim nasional yang paling subur mencetak gol sepanjang pertandingan di Piala Konfederasi 2017. Dari catatan menyebut sudah 11 gol dicetak pemain Jerman selama turnamen ini.

Gawang terakhir yang menjadi lumbung gol pemain Der Panzer adalah Meksiko. Pada pertandingan semifinal yang berlangsung di Fisht Stadium, Sochi, Rusia, Jumat (30/6/2017), pasukan Loew menang dengan skor 4-1.

Adalah Leon Goretzka yang menjadi pahlawan kemenangan Jerman dengan mencetak dua gol di pertandingan ini. Sementara dua gol tambahan disumbangkan Timo Werner dan Amin Younes.

Di partai final Jerman akan bertemu Chile. Ini merupakan kedua kalinya kedua tim nasional bentrok di Piala Konfederasi. Pertemuan pertama di babak penyisihan Grup B hanya bermain imbang.

"Secara pribadi saya sangat senang bermain melawan Chile lagi. Mengapa? Karena pada pertandingan sebelumnya melawan Cile kami memiliki sedikit perasaan bahwa undian itu tidak cukup bagi kami. Dan sekarang kami bisa membuktikan lagi bahwa kami bisa bermain melawan tim yang benar-benar top-flight," ujar Goretzka seperti dikutip dari Soccerway.

"Makanya kami di sini di turnamen untuk bertarung melawan tim papan atas ini. Kami ingin memulai lebih baik daripada di pertandingan lainnya dan sangat menyenangkan bahwa ini bekerja dengan dua gol awal," terangnya.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7042 seconds (0.1#10.140)