Diego Costa Sampaikan Perpisahan untuk Chelsea

Rabu, 27 September 2017 - 17:05 WIB
Diego Costa Sampaikan Perpisahan untuk Chelsea
Diego Costa Sampaikan Perpisahan untuk Chelsea
A A A
LONDON - Diego Costa tak lagi memperkuat Chelsea di putaran kedua musim 2017/2018. Pada Januari mendatang, ia pulang ke pangkuan Atletico Madrid usai berseteru dengan pelatih Chelsea, Antonio Conte.

Meski kepindahannya diwarnai ketegangan, Costa tetap menghormati klub yang bermarkas di Stamford Bridge Stadium tersebut. Buktinya ia mengirim ucapan perpisahan yang ditujukan untuk seluruh pemain, jajaran pelatih, manajemen dan juga suporter Chelsea.

"Beberapa siklus dimulai, sementara siklus lainnya harus berakhir. Siklus saya di Chelsea dimulai tiga tahun lalu. Tiga tahun yang berjalan luar biasa dalam semua aspek dan saya tak akan pernah melupakannya," tulis Costa di media sosial Facebook.

"Dua gelar juara (Liga Inggris), Community Shield, 120 pertandingan, 59 gol, dan 24 assist. Kemudian siklus ini harus berakhir. Ini tidak seperti yang diinginkan, bahkan jauh dari itu. Tapi mungkin inilah cara yang terbaik." (Baca Juga: Atletico Madrid Resmikan Kedatangan Diego Costa
"Suporter, rekan-rekan satu tim, serta jajaran staf selalu ada dalam pikiran serta hati saya. Saya akan selalu berada di pihak mereka dan saya yakin mereka mengerti mengapa siklus ini harus berakhir. Terima kasih untuk segalanya, Chelsea," ungkap pemain 28 tahun tersebut.

Di Chelsea, peran Costa sudah tergantikan dengan keberadaan Alvaro Morata yang diboyong dari Real Madrid. Keputusan ini terbilang sukses sebab Morata mampu tampil gemilang di lini serang The Blues dengan menorehkan enam gol dari tujuh penampilannya di musim ini.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7577 seconds (0.1#10.140)