Surat Pemecatan Hantui Klopp

Sabtu, 14 Oktober 2017 - 12:42 WIB
Surat Pemecatan Hantui...
Surat Pemecatan Hantui Klopp
A A A
LIVERPOOL - Juergen Klopp menyerahkan semua keputusan mengenai pemutusan kontrak kepada Liverpool. Sikap pesimistis itu disampaikannya jelang laga lanjutan Liga Inggris melawan Manchester United di Stadion Anfield, Sabtu (14/10/2017) malam WIB.

Klopp sebenarnya masih menyisakan kontrak hingga 30 Juni 2022 mendatang. Tapi masa depannya mulai menjadi pusat perhatian penikmat sepak bola lantaran gagal mendongkrak prestasi Liverpool di musim ini. Dari tujuh pertandingan terakhir di Liga Inggris, The Reds hanya mampu mengoleksi 12 poin.

Tanda-tanda pemecatan mulai menghantui Klopp jelang laga melawan United. Ini terkait rapor merah Brendan Rodgers saat dia dipecat dari kursi kepelatihan Liverpool setelah meraup 12 poin dari delapan pertandingan.

Itu baru catatan di kompetisi domestik. Klopp masih punya beberapa hasil minor yang didapat di luar Liga Inggris. Piala Liga misalnya, The Reds harus melupakan gelar tersebut setelah kalah 0-2 atas Leicester City, September lalu.

Belum lagi jika berbicara tentang Liga Champions mengingat Jordan Henderson dkk belum memetik kemenangan di dua pertandingan terakhir. Terlepas dari cacatan buruk tersebut, Klopp tentunya tidak ingin terlalu memikirkan perhitungan yang sama pada malam nanti.

Karena itu, Klopp akan berjuang keras untuk mengambil tiga poin saat menjamu United di Anfield. "Saya tidak berpikir saya sempurna, tapi cukup sulit untuk menemukan pilihan yang baik. Jika mereka memecat saya sekarang, saya tidak berpikir akan ada banyak manajer yang akan melakukan pekerjaan dengan lebih baik daripada saya," jelas Klopp seperti dikutip dari BBC Sport.

"Tidak ada jarak terbesar antara kami dan tim papan atas. Jika saya datang hari ini sebagai manajer baru dan jika semua orang memberi kami waktu seperti ini untuk mengambil langkah berikutnya, itu akan menjadi sempurna," tambah Klopp.

Baca juga:
Jejak Persaingan Juergen Klopp vs Jose Mourinho
(sha)
Berita Terkait
Liverpool Dikalahkan...
Liverpool Dikalahkan Manchester United, Klopp: Mereka Agresif!
Liverpool Diprediksi...
Liverpool Diprediksi Bantai Manchester United 3-0
Preview Manchester United...
Preview Manchester United vs Liverpool: Bidik Kemenangan Pertama!
Liverpool Bakal Gugup...
Liverpool Bakal Gugup Hadapi Manchester United
Preview Liverpool vs...
Preview Liverpool vs Manchester United: Stadion Anfield Membara!
Preview Liverpool vs...
Preview Liverpool vs Manchester United: Duel Beda Misi
Berita Terkini
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
2 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
2 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
3 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
4 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
4 jam yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
6 jam yang lalu
Infografis
Segera Tetapkan Surat...
Segera Tetapkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved