Pengaruh Kemerdekaan Catalonia dan Nasib Barcelona

Sabtu, 28 Oktober 2017 - 08:02 WIB
Pengaruh Kemerdekaan...
Pengaruh Kemerdekaan Catalonia dan Nasib Barcelona
A A A
BARCELONA - Pelatih Barcelona Ernesto Valverde ingin tetap fokus pada sepak bola setelah parlemen Catalonia mengumumkan kemerdekaan dari Spanyol, Jumat (27/10/2017). Dia selalu menghindari mencampurkan olahraga dengan isu politik.
"Ini adalah pertanyaan aneh bagi seorang pelatih. Saya tidak dapat menyangkal bahwa saya mengikuti situasi seperti orang lain, dan saya memiliki pendapat pribadi, tapi saya lebih suka berfokus pada masalah olahraga. Apa yang saya katakan tidak berarti apa-apa. Ada begitu banyak perubahan pada saat ini dalam iklim politik saat ini sehingga saya tidak tahu bagaimana akan berakhir. Hal itu dapat berubah setiap setengah jam," kata Valverde seperti dikutip dari ESPN, Sabtu (28/10/2017).
Valverde memastikan posisinya sebagai pelatih Barcelona dan tugasnya adalah memastikan tim menang. Dia meyakini para politisi mencoba melakukan yang terbaik.
Ditambahkan, pemainnya memposisikan dirinya fokus pada sepak bola. Dia berharap tidak ada perpecahan politik di dalam ruang ganti. Dengan adanya keputusan kemerdekaan dari Spanyol maka nasib klub sepak bola papan atas regional seperti Barca, Espanyol dan Girona masih belum jelas.

"Ini adalah situasi hipotetis dan ini jelas bukan peran saya untuk berkomentar mengenai hal itu. Satu-satunya yang saya tahu adalah bahwa saya sedang mempersiapkan pertandingan La Liga melawan Athletic Bilbao akhir pekan ini."
Sejauh ini La Liga dan Federasi Sepak Bola Royal Spanyol (RFEF) belum dapat berkomentar mengenai bagaimana klub Catalan dapat terpengaruh oleh kemerdekaan. Sementara UEFA dan FIFA mengatakan bahwa mereka tidak akan berkomentar mengenai situasi tersebut.
Sebelumnya pada hari Jumat, Girona menegaskan pertandingan kandang hari Minggu melawan Real Madrid akan berlanjut sesuai jadwal meski ada laporan bahwa pertandingan tersebut dapat ditangguhkan.
Baca Juga: Catalonia Deklarasikan Kemerdekaan dari Spanyol(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1059 seconds (0.1#10.140)