WBA Lucuti Gelar Juara Dunia dari Pinggang Rigondeaux

Rabu, 03 Januari 2018 - 10:27 WIB
WBA Lucuti Gelar Juara...
WBA Lucuti Gelar Juara Dunia dari Pinggang Rigondeaux
A A A
PANAMA CITY - Guillermo "The Jackal" Rigondeaux harus menerima kenyataan pahit. Petinju asal Kuba peraih emas di dua Olimpiade itu terpaksa harus melowongkan sabuk juara WBA Super di kelas bantam super.

Rigondeaux meminta izin khusus untuk naik dua divisi menghadapi juara kelas bulu super WBO, Vasyl "Hi-Tech" Lomachenko pada bulan lalu. Dia mengajukan izin khusus, pasalnya dia semestinya berlaga mempertahankan gelar melawan Moises Flores.

"Izin khusus itu diminta, dan (Rigondeaux) mendapat kesempatan, karena ini adalah pertarungan yang penting untuk tinju," ujar Presiden WBA, Gilberto Mendoza Jr. kala itu.

Sayangnya, dalam laga melawan Lomachenko, Rigondeaux menyerah di ronde keenam. Sesuai kesepakatan dengan WBA, Rigondeaux pun harus merelakan sabuk juara kelas bantam super WBA Super dilucuti dari pinggangnya.

Rigondeaux dan WBA sudah bersepakat jika kalah dalam laga melawan Lomachenko, maka dia harus melepas gelarnya. Namun, jika berhasil menang, dia harus membuat keputusan gelar juara dunia yang mana yang akan dia pertahankan.

"Jika kalah, dia harus kehilangan pengakuan (menjadi juara WBA) karena memang sesuai kesepakatan, dan dalam acara ini kami harus memerintahkan Moises Flores melawan pemenang dari Daniel Roman dan lawan yang akan diberikan kepada kami," jelas Mendoza Jr.

Dengan kondisi demikian, terdapat perubahan dalam daftar peringkat WBA di kelas bantam super. Secara resmi, Rigondeaux bukan juara WBA Super lagi. Kini, posisinya digantikan oleh Danny Roman, yang sebelumnya adalah juara reguler WBA. Sedangkan Flores menguasai gelar interim WBA.

Nantinya, Roman akan melakukan duel mempertahankan gelar wajib melawan Flores. WBA sendiri juga sedang berupaya untuk mengurangi jumlah juara dunianya di setiap divisi, yang nantinya di tiap kelas akan terdapat satu juara dunia --bukan reguler dan Super-.
(nug)
Berita Terkait
Murodjon Akhmadaliev...
Murodjon Akhmadaliev KO Ronny Rios, Perpanjang Status Raja KO
Biodata dan Agama Oleh...
Biodata dan Agama Oleh Dovhun: Petinju Tak Terkalahkan Dijuluki The Ukrainian Pit Bull
Ambisi Bawa Pulang Gelar...
Ambisi Bawa Pulang Gelar Dunia Kelas Bantam, Muhammad Waseem: InsyaAllah
Jason Moloney Incar...
Jason Moloney Incar Duel Ulang sekaligus Unifikasi Gelar Lawan Emmanuel Rodriguez
Emmanuel Rodriguez Rebut...
Emmanuel Rodriguez Rebut Gelar Kelas Bantam IBF yang Ditinggalkan Monster KO Naoya Inoue
Sambut Monster KO Naoya...
Sambut Monster KO Naoya Inoue, Marlon Tapales Jalani Pelatihan di Los Angeles
Berita Terkini
George Kambosos Kalahkan...
George Kambosos Kalahkan Daud Yordan jika Mau Tantang Juara IBF
1 jam yang lalu
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
3 jam yang lalu
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
6 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
10 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
11 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
11 jam yang lalu
Infografis
290 Senjata Nuklir Prancis...
290 Senjata Nuklir Prancis Ingin Lindungi Eropa dari Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved