Persahabatan Erat Lionel Messi dan Sergio Aguero, Ini Buktinya

Kamis, 08 Maret 2018 - 12:30 WIB
Persahabatan Erat Lionel...
Persahabatan Erat Lionel Messi dan Sergio Aguero, Ini Buktinya
A A A
LIONEL Messi mendapat tempat khusus bagi Sergio Aguero. Dalam buku biografinya berjudul Born to Rise: My Story, Lionel Messi menuliskan kata pengantar buat sahabat eratnya tersebut.

Persahabatan Lionel Messi dan Sergio Aguero terbilang istimewa. Keduanya bertemu ketika sama-sama memperkuat tim nasional U-20 Argentina pada 2005. Keduanya bahkan menjadi pemain paling muda di tim tersebut. "Sejak pertemuan tersebut, kami selalu bersama-sama. Bahkan, kami berbagi kamar," kata Kun Aguero.

Bahkan, ketika tim nasional Argentina mengubah kebijakan berbagi kamar agar pemain bisa lebih fokus istirahat, Messi dan Kun Aguero justru tetap tidak mau dipisahkan. Uniknya, Lionel Messi sendiri yang meminta agar dia bisa satu kamar dengan Kun Aguero. "Jangan takut, kami cuma teman, tidak yang lain," tulis Lionel Messi di biografi tersebut.

Namun, dalam suatu waktu, kedua "pasangan" ini terpaksa pisah ranjang setelah Messi absen membela Argentina akibat cedera. Dari situ, terungkap sebuah percakapan "mesra" via pesan teks di antara keduanya. "Dia (Messi) mengirimkan pesan kepada saya, 'Sama siapa Anda ditempatkan?' Lalu saya membalasnya, 'Jangan khawatir, Sayang. Saya sendirian!' Tetapi, dia langsung menjawab, 'Jangan selingkuh dari saya!," demikian cuplikan autobiografi Kun Aguero.

Kun Aguero juga menceritakan bahwa Messi adalah tipe orang yang sangat terganggu dengan bunyi-bunyian ketika tengah tidur. "Dia memang cepat tertidur dan satu-satunya hal yang mengganggunya adalah kegemaran saya menonton televisi sehingga saya harus menurunkan volumenya hingga sangat pelan. Saya juga harus berjinjit perlahan-lahan untuk masuk toilet dan mengaktifkan mode silent di ponsel saya agar dia tidak terbangun," tuturnya.

(Baca Juga: Jalan Panjang Kun Aguero Menuju Kesuksesan
Pesepak bola Barcelona tersebut menganggap Kun Aguero seperti saudara sendiri. Begitu juga Kun Aguero yang bahkan tidak hanya memberikan Lionel Messi tempat istimewa dalam buku biografinya. Saat anaknya, Benjamin, lahir, Kun Aguero langsung meminta Lionel Messi menjadi orang tua baptis Benjamin. Meski bersahabat erat, keduanya tetap profesional saat beraksi di lapangan hijau.

Saat di Liga Champions, keduanya kerap bersinggungan dan saling mengalahkan. Bahkan, ketika Lionel Messi sempat mengamuk di lorong Etihad Stadium karena Barcelona kalah dari Manchester City, Kun Aguero adalah orang yang menenangkan emosi sahabat eratnya itu. "Saat kalah, kamu pasti tidak akan senang. Saya melihat dia (Messi) tengah marah. Saya tahu seperti apa dia ketika dia tidak senang, sedih, dan marah. Wajar saja karena saat kalah, semua orang pasti tidak akan merasa senang," ucap Kun Aguero.

Saat itu Kun Aguero memang langsung berusaha mengajak berbicara hal lain selain hasil pertandingan tersebut. "Dia tidak dalam mood yang baik untuk bicara bola. Saya berusaha mengalihkan kekecewaannya," ujarnya.

Persahabatan yang saling menghormati inilah yang membawa Lionel Messi dan Kun Aguero menjadi sosok sahabat yang istimewa. Tidak mengherankan jika saat ini banyak yang mengatakan bahwa Argentina memiliki lini serang yang sangat berbahaya bukan hanya karena kemampuan mencetak gol yang luar biasa, melainkan juga karena pengertian yang dalam di antara keduanya.
(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0811 seconds (0.1#10.140)