Keke Rosberg, Ayah yang Tak Pernah Datang Lagi Menemani

Kamis, 15 Maret 2018 - 13:28 WIB
Keke Rosberg, Ayah yang...
Keke Rosberg, Ayah yang Tak Pernah Datang Lagi Menemani
A A A
ADA satu sosok yang benar-benar berarti bagi Nico Rosberg saat dinobatkan sebagai juara dunia Formula 1 musim 2016 di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

Sosok itu tidak lain adalah Keke Rosberg, ayah Nico Rosberg dan pembalap legendaris Formula 1. Kehadiran Keke begitu berarti bagi Nico karena memang ada cerita khusus di baliknya. Sedari kecil, Keke memang sangat mendukung keinginan Nico untuk balapan mobil.

Bahkan, ketika Nico remaja yang sangat pintar di dunia teknik memutuskan menolak beasiswa dari Imperial College, Keke tidak pernah menunjukkan muka sesal kepada anaknya itu. Bahkan, dia menjadi orang yang sangat dekat mendampingi Nico meniti karier balap dari bawah. Namun, setelah Nico berhasil masuk dunia balap Formula 1, Keke tidak pernah sekali pun datang menemani anak kesayangannya itu.

Tidak hanya itu, Keke juga menjaga jarak dengan Formula 1. Dia tidak pernah mau berkomunikasi dengan petinggipetinggi Formula 1 dan enggan melayani permintaan wawancara wartawan Formula 1. “Dia mulai pernah datang menemani saya sejak saya masuk Formula 1. Dia ingin saya belajar dari kesalahan yang saya lakukan, bukan dari apa yang dia ingin katakan,” ucap Nico.

Nico malah bercerita bahwa ayahnya tidak pernah sekalipun menjawab pesan pendek yang dia kirimkan mengenai apa yang harus dia lakukan untuk menjadi juara. “Tidak satu pun terjawab,” katanya tertawa.

Bagi Nico, apa yang dilakukan Keke merupakan cara agar dia bisa fokus mengembangkan kemampuannya. Dia sama sekali tidak ingin menunjukkan apa yang Keke lakukan karena pernah menjadi juara dunia Formula 1 pada musim 1982.

Lagi pula, saat ini Formula 1 terus berkembang pesat dengan kehadiran teknologi canggih. Hal inilah yang sangat berbeda dengan balap Formula 1 yang dijalani Keke. “Sekarang teknologi begitu canggih. Mobil begitu reliable . Hanya, yang tidak pernah berubah adalah bagaimana cara pembalap itu mempersiapkan dirinya,” kata Keke. Di Sirkuit Yas Marina, Keke akhirnya buka suara tentang keberhasilan Nico.

“Dia lebih tahu apa yang saya rasakan. Formula 1 adalah olahraga di keluarga kami,” katanya ketika ditanya apakah dia bangga dengan pencapaian Nico. Begitu juga ketika ditanya mana yang lebih berharga antara gelar juara dia dan Nico, Keke menjawab singkat, “Sekarang semuanya tentang Nico, bukan saya,” pungkasnya. (Wahyu Sibarani)
(nfl)
Berita Terkait
Punya Anak di Usia 89...
Punya Anak di Usia 89 Tahun, Begini Kehidupan Rumah Tangga Ecclestone
Masih Kuat di Usia 89...
Masih Kuat di Usia 89 Tahun, Bekas Bos F1 Blak-blakan Urusan Ranjang
Perempuan-Perempuan...
Perempuan-Perempuan di Sekitar Bernie Ecclestone
Kondisi Michael Schumacher...
Kondisi Michael Schumacher Makin Membaik, Corinna: Kami Ingin Buat Dia Nyaman
Sekda DKI: Formula E...
Sekda DKI: Formula E Hadir sebagai Green Sportainment
Lando Norris Dapatkan...
Lando Norris Dapatkan Ancaman Kematian
Berita Terkini
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
26 menit yang lalu
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
1 jam yang lalu
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
1 jam yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
2 jam yang lalu
Sepak Terjang Timnas...
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Piala Dunia: dari 1938 hingga 2023
2 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
3 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved