Dipermalukan Kolombia, Deschamps : Mereka Mengajari Kami Sepak Bola

Sabtu, 24 Maret 2018 - 07:30 WIB
Dipermalukan Kolombia, Deschamps : Mereka Mengajari Kami Sepak Bola
Dipermalukan Kolombia, Deschamps : Mereka Mengajari Kami Sepak Bola
A A A
PARIS - Pelatih Timnas Prancis Didier Deschamps berang dengan penampilan anak asuhnya ketika dikalahkan Kolombia. Menurutnya, bukan hanya mempermalukan, Kolombia mengajari Prancis bagaimana bermain sepak bola menyerang yang baik.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stade de France, Sabtu (24/3/2018), sejatinya The Bleus unggul lebih dulu melalui Olivier Giroud dan Thomas Lemar. Sial bagi mereka, keunggulan ini bisa dikejar dan akhirnya dimenangkan Kolombia lewat gol yang disumbangkan Luis Muriel, Radamel Falcao dan Juan Quintero. (Baca juga : Hasil Pertandingan Uji Coba Internasional, Sabtu (24/3/2018) )

Deschamps menuding anak asuhnya terlalu puas dengan keunggulan cepat. Dan ini menjadi pekerjaan berat Deschamps untuk mengembalikan permainan terbaik sebelum berlaga di Piala Dunia 2018, Rusia.

"Kami mempunyai banyak masalah. Mereka lebih agresif dan kami tidak melakukannya sama sekali," ujarnya ada TMC.

"Kami kehilangan bola yang membuat mereka bisa kembali ke jalur permainan. Tim Kolombia memberikan kami pelajaran menyerang," tambah Deschamps.

Sepanjang permainan menurut Deschamps anak asuhnya tidak menunjukkan level permainan tertinggi. "Kami terlalu sombong. Itu tidak menyenangkan saya, terutama yang saya lihat di babak kedua. Kami akan segera menganalisa permainan ini."

"Kami tidak punya alasan untuk itu. Ini adalah permainan di mana kami kalah di kandang yang tidak menyenangkan."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7261 seconds (0.1#10.140)