Asian Games 2018: Filipina Meradang, Dua Pebasket NBA Boleh Bela Tim China

Selasa, 14 Agustus 2018 - 17:13 WIB
Asian Games 2018: Filipina...
Asian Games 2018: Filipina Meradang, Dua Pebasket NBA Boleh Bela Tim China
A A A
JAKARTA - Kasus Jordan Clarkson sepertinya akan terus berlanjut. Pasalnya, Dua pebasket China yang berada di bawah kontrak klub NBA, berhasil masuk ke timnas basket China untuk cabang olahraga bola basket pria Asian Games 2018, yang dimulai Selasa (14/8/2018) di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

Zhou Qi dan Ding Yanyuhang, yang masing-masing terdaftar di klub Houston Rockets dan Dallas Mavericks, berada dalam draft final 12 China yang diajukan dalam pertemuan manajer tim, Senin (13/8/2018) malam.

Federasi Bola Basket Fipina (Samahang Basketbol ng Pilipinas/SBP) sedang meminta jawaban National Basketball Association (NBA) atas pemberian izin dua pebasket China tersebut tampil di Asian Games 2018.

Padahal, guard Cleveland Cavaliers Jordan Clarkson tak bisa membela tim bola basket Filipina. Clarkson dilarang tampil setelah NBA tak memberikan izin. Federasi Filipina ingin tahu mengapa NBA difokuskan pada Clarkson. Zhou dan Ding masuk ke tim China, sementara Clarkson dicoret dan digantikan pada menit terakhir oleh Don Trollano, selama pertemuan manajer tim tersebut.
Asian Games 2018: Filipina Meradang, Dua Pebasket NBA Boleh Bela Tim China

Pada Minggu (12/8/2018), NBA mengatakan pemain NBA tidak diizinkan untuk bermain di Asian Games. Dengan demikian, Clarkson tak bisa bergabung dengan timnas Filipina.(Baca Juga: Asian Games 2018 : Pemain Cavaliers Kecewa Gagal Bela Filipina).

"Kesepakatan NBA dengan FIBA ​​menetapkan bahwa pemain NBA dapat berpartisipasi dalam Olimpiade, Piala Dunia FIBA, Piala Kontinental, dan turnamen kualifikasi yang terkait," kata NBA dalam pernyataan resmi yang dirilis oleh juru bicara NBA Tim Frank.

“Karena Asian Games bukan salah satu dari kompetisi tersebut, para pemain NBA tidak dapat berpartisipasi. Sesuai dengan kesepakatan NBA dengan FIBA, Jordan Clarkson dapat mewakili Filipina dalam kompetisi yang telah disepakati,” tambah pernyataan itu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0658 seconds (0.1#10.140)