Usai Laga El Clasico, Valverde Pastikan Kondisi Messi Baik

Minggu, 03 Maret 2019 - 18:00 WIB
Usai Laga El Clasico,...
Usai Laga El Clasico, Valverde Pastikan Kondisi Messi Baik
A A A
MADRID - Pelatih Barcelona Ernesto Valverde memastikan kondisi Lionel Messi baik-baik saja usai melakoni El Clasico di La Liga Spanyol menghadapi Real Madrid . Valverde juga mengungkapkan tak ada yang perlu dicemaskan dari Messi.

Pada pertandingan yang berakhir 1-0 untuk kemenangan Barca di Santiago Bernabeu, Minggu (3/3/2019) dinihari, Messi sempat mengalami masalah dengan pangkal paha di awal babak kedua. Dalam duel itu emosi Messi benar-benar terkuras setelah beberapa kali terlibat insiden di lapangan. (Baca juga : Dibekap Tiga Kekalahan Kandang Beruntun, Bagaimana Nasib Solari? )

Bahkan mega bintang asal Argentina itu sempat beradu fisik dengan Sergio Ramos. Puncaknya di tambahan waktu babak pertama ketika beradu bola atas tangan Ramos mengenai wajah Messi. Alhasil keduanya pun terlibat perang kata-kata hingga dalam tayangan kedua pemain beradu kepala. (Baca juga : Ini Pembelaan Ramos Setelah Adu Kepala dengan Messi )

Messi mengaku tak senang dengan keputusan wasit yang membiarkan Ramos tanpa memberi hukuman. Beruntung dalam duel tersebut Barca bisa pulang dengan kepala tegak berkat gol yang dibuat Ivan Rakitic. (Baca juga : Laga El Clasico: Barcelona Permalukan Real Madrid di Santiago Bernabeu )

Terlepas dari insiden tersebut, usai pertandingan Valverde mengungkapkan kalau kondisi pemain andalannya itu baik. "Messi baik-baik saja. Dia mempunyai permainan hebat dan berusaha keras. Dia seperti makhluk luar angkasa, karena setiap kali dia mengambil bola, sesuatu yang luar biasa terjadi," kata Valverde dikutip Marca.

Dengan kemenangan penting tersebut, Barca makin mantap di puncak klasemen. Raihan angka yang sudah mencapai 60 mampu menjaga jarak dari Atletico Madrid yang baru bisa mendulang 50. Namun jarak ini bisa saja dipangkas Atletico menjadi tujuh poin jika mereka menumbangkan Real Sociedad.

Meski begitu, peluang Barca lebih terbuka untuk mempertahankan trofi La Liga. Namun Valverde enggan berandai-andai. Ia lebih senang memikirkan pertandingan ke pertandingan.

"Ada Real Madrid yang mampu memenangkan banyak pertandingan berturut-turut, tetapi ada juga Atletico. Kami menghormati lawan sama seperti mereka menghormati kami dan tidak masuk akal untuk mulai memikirkan liga ketika ada begitu banyak pertandingan tersisa," tukasnya.

"Tahun lalu kami memiliki jarak lebih jauh di liga dan mereka adalah juara Eropa, mereka adalah kandidat untuk membuat sejarah dalam kapasitas apa pun. Kami telah jauh lebih baik daripada hari lain (kemenangan 3-0 Barca di leg kedua semifinal Copa del Rey)."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0896 seconds (0.1#10.140)