Hari Pertama Latihan Bebas, Marquez Dapat Peringatan dari Dashboard RC213V
A
A
A
SEPANG - Kondisi panas yang menyengat Sirkuit Internasional Sepang membuat penampilan Marc Marquez agak sedikit kedodoran. Sebab, dalam dua sesi latihan bebas (FP1-FP2) di hari pertama, penampilan juara dunia MotoGP 2019 kurang begitu mengesankan.
Marquez, yang bereksperimen dengan mesin 2020 mencoba tampil agresif sejak sesi latihan bebas dimulai. Namun, usaha yang dilakukannya tidak sejalan dengan hasilnya. Sebab, dia hanya mampu menyelesaikan catatan waktu tercepat keempat 1 menit 59.517 detik pada FP1.
Di FP2, catatan waktu Marquez merosot dengan berada di urutan 13. Secara keseluruhan, pembalap berjuluk The Baby Alien berada di urutan keenam dengan tertinggal 0.941 detik dari Fabio Quartararo yang sukses menjaga dominasinya selama sesi latihan bebas di hari pertama.
"Hari ini adalah hari yang sibuk, hanya di lap pertama atau kedua hari itu saya memiliki tabungan yang sangat besar. Itu mungkin salah satu yang terbaik musim ini, tetapi kami juga mendapat peringatan dari dashboard motor nanti. Saya memutuskan bermain aman dan mematikan mesin motor dan kembali ke garasi. Tim menyelesaikannya dan pada akhirnya, itu bukan masalah besar dan setelah itu kami dapat bekerja secara normal," kata Marquez pasca latihan bebas di hari pertama dikutip dari laman resmi Repsol Honda, Jumat (1/11/2019).
"Sore ini kami bekerja dengan kecepatan balapan kami dan itu tidak terlalu buruk. Saya pikir kita sekarang kedua atau ketiga dalam hal kecepatan. Tim ini fokus pada akhir musim, tetapi kami juga mengawasi 2020 dan mencoba beberapa ide hari ini."
Marquez, yang bereksperimen dengan mesin 2020 mencoba tampil agresif sejak sesi latihan bebas dimulai. Namun, usaha yang dilakukannya tidak sejalan dengan hasilnya. Sebab, dia hanya mampu menyelesaikan catatan waktu tercepat keempat 1 menit 59.517 detik pada FP1.
Di FP2, catatan waktu Marquez merosot dengan berada di urutan 13. Secara keseluruhan, pembalap berjuluk The Baby Alien berada di urutan keenam dengan tertinggal 0.941 detik dari Fabio Quartararo yang sukses menjaga dominasinya selama sesi latihan bebas di hari pertama.
"Hari ini adalah hari yang sibuk, hanya di lap pertama atau kedua hari itu saya memiliki tabungan yang sangat besar. Itu mungkin salah satu yang terbaik musim ini, tetapi kami juga mendapat peringatan dari dashboard motor nanti. Saya memutuskan bermain aman dan mematikan mesin motor dan kembali ke garasi. Tim menyelesaikannya dan pada akhirnya, itu bukan masalah besar dan setelah itu kami dapat bekerja secara normal," kata Marquez pasca latihan bebas di hari pertama dikutip dari laman resmi Repsol Honda, Jumat (1/11/2019).
"Sore ini kami bekerja dengan kecepatan balapan kami dan itu tidak terlalu buruk. Saya pikir kita sekarang kedua atau ketiga dalam hal kecepatan. Tim ini fokus pada akhir musim, tetapi kami juga mengawasi 2020 dan mencoba beberapa ide hari ini."
(sha)