Lepas Timnas U-23, Ketua Umum PSSI: Beri yang Terbaik!

Kamis, 21 November 2019 - 21:03 WIB
Lepas Timnas U-23, Ketua...
Lepas Timnas U-23, Ketua Umum PSSI: Beri yang Terbaik!
A A A
JAKARTA - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan resmi melepas tim nasional Indonesia U-23 yang akan berlaga di SEA Games 2019 Filipina, Kamis (21/11/2019). Bertempat di Hotel Sultan, Jakarta, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu meminta Bagas Adi Nugroho dkk memberi yang terbaik di pesta olahraga multievent Asia Tenggara tersebut.

Garuda Muda terjebak di Grup B bersama Thailand, Vietnam, Laos, Singapura dan Brunei Darussalam. Pada laga pembuka, Indonesia menghadapi Thailand di Rizal Memorial Stadium, 26 November 2019. (Baca Juga: Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019)

"Beri yang terbaik untuk Indonesia. Saya tidak usah jabarkan apa yang terbaik untuk indonesia. Kalian sudah tahu itu," tegas Iriawan seperti dilansir laman resmi PSSI.

"Sebagai ayah, tentu saya turut berdoa memberikan spirit untuk anak-anaknya. Doa, motivasi, dan spirit saya menyertai semua pemain, semoga pengorbanan dan usaha mereka meraih emas dapat terkabulkan," imbuhnya.

Timnas Indonesia U-23 dalam kondisi siap tempur. Sebanyak 20 pemain dipilih Pelatih Kepala Indra Sjafri termasuk dua pemain senior, Evan Dimas Darmono (Barito Putera) dan Zulfiandi (Madura United). Bersama Indra, kedua pemain itu menjuarai Piala AFF U-19 pada 2013 lalu. (Baca Juga: Inilah Pemain Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2019).

Indra menyiapkan tim sejak awal tahun 2019, dan berhasil menjuarai turnamen Piala AFF U-22 2019. Setelah itu Garuda Muda tampil di ajang kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Pada ajang ini, Indonesia kalah bersaing dengan Vietnam dan Thailand.

Di akhir bulan Oktober lalu, timnas Indonesia tampil di turnamen empat negara yang diikuti tuan rumah China, Yordania, dan Arab Saudi. Terakhir, Indonesia beruji coba dua kali mleawan Iran dengan hasil imbang 1-1 dan menang 2-1.

Timnas U-23 terbang ke Filipina melalui Bandara Udara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (21/11/2019) pukul 13.45 WIB menggunakan pesawat udara Philippines Airlines.Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-23:

Fase Grup
26 November 2019 – Thailand vs Indonesia, Rizal Memorial Stadium
28 November 2019 – Indonesia vs Singapura, Rizal Memorial Stadium
1 Desember 2019 – Vietnam vs Indonesia, Rizal Memorial Stadium
3 Desember 2019 – Indonesia vs Brunei, Binan Football Stadium
5 Desember 2019 – Indonesia vs Laos, Imus Cavite Stadium

Semifinal
7 Desember 2019 – Rizal Memorial Stadium

Final
10 Desember 2019 – Rizal Memorial Stadium

(sha)
Berita Terkait
Hasil SEA Games 2021:...
Hasil SEA Games 2021: Timnas Kamboja U-23 Gelontor Gawang Laos U-23
Hasil SEA Games 2021:...
Hasil SEA Games 2021: Timnas Myanmar U-23 Menang Tipis atas Filipina U-23
Timnas Indonesia U-23...
Timnas Indonesia U-23 Diminta Tak Gentar Hadapi Tekanan Vietnam U-23
Jadwal Siaran Langsung...
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Filipina U-23 di SEA Games 2021
Kiper Timnas Indonesia...
Kiper Timnas Indonesia U-23 Ernando Ari Sutaryadi Waspadai Filipina U-23
Luar Biasa Filipina...
Luar Biasa Filipina Bikin Mandul Timnas Vietnam U-23
Berita Terkini
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
31 menit yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
1 jam yang lalu
Sepak Terjang Timnas...
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Piala Dunia: dari 1938 hingga 2023
1 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
2 jam yang lalu
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
3 jam yang lalu
Berapa Ukuran Standar...
Berapa Ukuran Standar Lapangan Minifootball?
4 jam yang lalu
Infografis
Ketua Umum PP Muhammadiyah...
Ketua Umum PP Muhammadiyah Minta PPN 12% Dikaji Ulang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved