Petenis China pulangkan unggulan teratas

Kamis, 28 Februari 2013 - 13:19 WIB
Petenis China pulangkan...
Petenis China pulangkan unggulan teratas
A A A
Sindonews.com - Caroline Wozniacki harus menerima kenyataan pahit di Malaysia Terbuka. Petenis unggulan teratas itu secara tak terduga diempaskan petenis kualifikasi asal China, Wang Qiang, di babak pertama, kemarin malam (27/2). Wozniacki awalnya terlihat bakal menyelesaikan permainan ini tanpa hambatan, setelah ia mampu menutup set pertama dengan kedudukan 6-2.

Bahkan di set kedua, petenis nomor 10 dunia itu sempat unggul 3-1, sebelum Wang bangkit dan membalikkan skor 7-6 (1). Pada set penentuan, Wozniacki terlihat semakin lesu, sehingga ia pun menyerah dengan mudah 6-1. "Saya merasa pusing, tapi mencoba menampilkan permainan yang terbaik dan tetap terus bermain," ucap Wozniacki, yang dirawat karena sakit panas, sebagaimana dikutip laman resmi WTA.

"Saya hanya tidak memiliki energi lagi di luar sana. Kekalahan ini sangat mengecewakan, tapi itu terkadang adalah bagaimana kelanjutannya, dan semoga saya bisa kembali kuat lagi."

Wang, yang menempati peringkat 186 dunia, merupakan pemain dengan tingkat terendah yang gagal dikalahkan Wozniacki. Di pertandingan selanjutnya, Wang berhadapan dengan Patirica Mayr-Achleitner dari Austria.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6309 seconds (0.1#10.140)