Gol telat Robben balikkan keadaan

Minggu, 26 Mei 2013 - 03:27 WIB
Gol telat Robben balikkan keadaan
Gol telat Robben balikkan keadaan
A A A
Sindonews.com - Winger Arjen Robben berhasil membalikkan keadaan pada menit-menit akhir jelang laga usai, lewat golnya di menit ke 89 untuk mengubah skor menjadi 2-1 bagi Bayern Muenchen atas Borrusia Dortmund di final Liga Champions, Minggu (26/5/2013). Berawal dari pergerakan cepatnya tendangan keras pemain timnas Belanda itu berhasil membawa timnya unggul.

Sebelumnya Penalti Ilkay Gündogan membatalkan keunggulan Bayern Muenchen atas Borrusia Dortmund. Sempat memecah kebuntuan melalui Mario Mandzukic yang memanfaatkan dengan sempurna umpan Arjen Robben, Bayern gagal mempertahankan keunggulan tersebut setelah Dante melakukan pelanggaran keras kepada Reus yang berujung penalti.

Pada menit ke 67 setelah tertinggal satu gol, Dortmund mencoba bangkit dengan menekan pertahanan Bayern, terbukti lewat pergerakan Reus yang menusuk jantung pertahanan The Bavarians -julukan Bayern- memaksa Dante melakukan pelanggaran. Wasit yang melihat hal itu langsung menunjuk titik putih dan memberikan peluang bagi Dortmund menyamakan kedudukan.

Gündogan selaku algojo sukses melakukan tendangan tersebut dengan sempurna dengan mengarahkan bola ke arah kiri gawang dan tanpa mampu diantisipasi oleh Neuer. Skor berubah menjadi sama kuat 1-1. Selanjutnya kembali Dortmund membangun serangan, sayang umpan Hummels masih terlalu jauh.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5680 seconds (0.1#10.140)
pixels