Raikkonen minta Lotus segera lakukan perbaikan

Jum'at, 19 April 2013 - 22:02 WIB
Raikkonen minta Lotus segera lakukan perbaikan
Raikkonen minta Lotus segera lakukan perbaikan
A A A
Sindonews.com - Kimi Raikkonen mengaku meski berhasil mencatatkan waktu tercepat di sesi latihan kedua di Grand Prix Bahrain. Namun ia masih menganggap bahwa tim Lotus Renault masih perlu melakukan sejumlah perbaikan sebelum tampil di balapan yang akan berlangsung, Minggu (21/4) akhir pekan ini.

Meskipun Raikkonen hanya terpaut 0.003 detik dari Mark Webber yang berada di posisi kedua. Namun ia terus menunjukkan penampilan yang konsisten di setiap balapannya. Kendati demikian, pembalap Finlandia tersebut masih ada kekurangan di jet darat yang dikendarainya. Karenanya ia meminta kepada tim untuk segera melakukan perbaikan sebelum tampil di balapan pada Minggu nanti.

"Hari ini mobil masih dirasa kurang baik. Saya pikir masih ada perbaikan yang harus dilakukan. Karena sesi latihan kedua ini tidak berjalan 100 persen. Maka di sesi selanjutnya saya yakin bisa melakukan waktu putaran lebih baik," terangnya usai jalani sesi latihan kedua seperti dilansir ESPNF1, Jumat (19/4/2013).

"Saya merasa waktu putaran di setiap tikungannya berjalan dengan baik (ok), tapi mudah-mudahan kita dapat meningkatkan hal itu besok saat sesi kualifikasi. Jadi kita akan melihat apa yang akan kita lakukan nanti," lanjutnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7390 seconds (0.1#10.140)
pixels