Jakmania tegaskan larang Viking datang ke Sleman
A
A
A
Sindonews.com - Bentrok klasik Persija Jakarta kontra Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, hari ini, memang diprediksi akan berjalan panas. Setelah ada niatan Viking dan Bobotoh, sapaan suporter fanatik Persib, untuk nonton langsung menyaksikan laga tersebut di Sleman.
Dikabarkan, sudah ada sekitar lima ribu pendukung Persib yang akan datang ke Stadion Maguwoharjo.
Namun, harapan agar pendukung Persib tidak datang ke Sleman, kembali disuarakan Ketua The Jakmania, Larico Ranggamone.
Pria yang biasa disapa Larico tersebut meminta Viking dan Bobotoh mengerti atas aturan yang sudah ditetapkan oleh pihak kepolisian setempat. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.
"Kalau pihak Kepolisian setempat mengatakan demikian (meminta pendukung Persib tidak hadir), kami memohon adanya pengertian. Bobotoh dan Viking untuk sementara tidak diizinkan datang sampai ada perbaikan ke depan,” papar Larico.
''Kami tidak berhak kalau sampai melakukan geledah. Kami hanya akan mengikuti aturan main dari pihak Kepolisian setempat. Kami berharap Bobotoh tidak datang. Sama saja seperti di Bandung, saat kami juga tidak diperbolehkan datang,” sambung pria yang sudah dua periode menjabat sebagai Ketua The Jakmania tersebut.
Dikabarkan, sudah ada sekitar lima ribu pendukung Persib yang akan datang ke Stadion Maguwoharjo.
Namun, harapan agar pendukung Persib tidak datang ke Sleman, kembali disuarakan Ketua The Jakmania, Larico Ranggamone.
Pria yang biasa disapa Larico tersebut meminta Viking dan Bobotoh mengerti atas aturan yang sudah ditetapkan oleh pihak kepolisian setempat. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.
"Kalau pihak Kepolisian setempat mengatakan demikian (meminta pendukung Persib tidak hadir), kami memohon adanya pengertian. Bobotoh dan Viking untuk sementara tidak diizinkan datang sampai ada perbaikan ke depan,” papar Larico.
''Kami tidak berhak kalau sampai melakukan geledah. Kami hanya akan mengikuti aturan main dari pihak Kepolisian setempat. Kami berharap Bobotoh tidak datang. Sama saja seperti di Bandung, saat kami juga tidak diperbolehkan datang,” sambung pria yang sudah dua periode menjabat sebagai Ketua The Jakmania tersebut.
(aww)